Penjelasan PCNU Tegal terkait Kronologi Peredaran Buku yang Distorsi Sejarah NU
NU Online · Rabu, 7 Agustus 2024 | 08:30 WIB
Semarang, NU Online Jateng
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tegal mengumumkan hasil penelusuran dan pendalaman terkait temuan adanya Buku Ajar Ke-NU-an Jilid I Kelas 2 Madrasah Diniyah terbitan RMI-NU PCNU Kabupaten Tegal yang distorsi Sejarah NU.
“Buku ajar sebagaimana dimaksud adalah terbitan RMI-PCNU Kabupaten Tegal masa khidmat 2016-2021,” sebagaimana tertulis dalam surat edaran Nomor: 526/PC/A.II/H-25/VIII/2024 yang dikeluarkan pada Kamis (1/8/2024).
Sebelumnya, PCNU Kabupaten Tegal telah menyebarkan edaran kepada LP Maarif NU dan RMI-NU se Kabupaten Tegal untuk menarik peredaran Buku Ajar Ke-NU-an Jilid I Kelas 2 Madrasah Diniyah terbitan RMI-NU PCNU Tegal sebagaimana dimaksud.
Selanjutnya PCNU Kabupaten Tegal melampirkan hasil penelusuran dan pendalaman yang berkaitan dengan terbitnya buku yang dimaksud.
“PCNU Kabupaten Tegal sudah mendapatkan informasi secara menyeluruh dengan melibatkan semua pihak yang menjadi bagian dari terbitnya buku sebagaimana dimaksud meliputi penanggungjawab, penerbit dan penyusun,” tulis pengumuman itu.
Selengkapnya klik di sini.
Terpopuler
1
Koordinator Aksi Demo ODOL Diringkus ke Polda Metro Jaya
2
5 Doa Pilihan untuk Hari Asyura 10 Muharram, Lengkap dengan Latin dan Terjemahnya
3
Inilah Niat Puasa Asyura Lengkap dengan Latin dan Terjemahnya
4
Khutbah Jumat: Memaknai Muharram dan Fluktuasi Kehidupan
5
Khutbah Jumat: Meraih Ampunan Melalui Amal Kebaikan di Bulan Muharram
6
10 Muharram Waktu Terjadinya 7 Peristiwa Penting Para Nabi
Terkini
Lihat Semua