Nasional

PCINU Taiwan dan Universitas Jember Gelar Seminar Manajemen Keuangan

Sel, 31 Oktober 2023 | 22:30 WIB

PCINU Taiwan dan Universitas Jember Gelar Seminar Manajemen Keuangan

PCINU Taiwan dan pihak Universitas Jember memperlihatkan dokumen MoU di sela-sela seminar keuangan, Ahad (29/10/2023). (Foto: PCINU Taiwan)

Jember, NU Online
Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Taiwan bersama Universitas Jember menggelar seminar manajemen keuangan pada Ahad (29/10/2023). Pada kesempatan itu dilakukan juga penandatanganan Memorandum Of Understanding (MoU) dengan Universitas Jember.


Seperti diketahui saat ini PCINU Taiwan telah melakukan kerja sama dengan beberapa kampus yang ada di Indonesia. Sebelumnya kerja sama dilakukan dengan Universitas Nurul Huda Sumatera Selatan, Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa, dan Universitas Nurul Jadid (Unuja) Probolinggo.

 

Didik Purwanto Ketua Tanfidziyah PCINU Taiwan dalam sambutannya menekankan pentingnya manajemen keuangan bagi warga NU yang berada di Taiwan dalam menjaga keutuhan rumah tangga dan organisasi.  

 

Didik mencontohkan PCINU Taiwan saat ini sudah disiplin terkait manajemen keuangan di setiap badan usaha, badan otonom, dan ranting. Transparansi dan tracking pencatatan secara digital terkait pemasukan dan pengeluaran alur kas perlu diajarkan untuk meminimalisir kesalahpahaman. Selain itu, Didik juga berharap warga NU bisa mendapatkan program afirmasi anak PMI, sehingga anak PMI bisa masuk ke kampus Universitas Jember.  


"Seminar pengelolaan keuangan ini merupakan hasil MoU PCINU Taiwan dan Universitas Jember yang dihadiri oleh pengurus ranting dan Pekerja Migran Indonesia (PMI) dari berbagai wilayah di Taiwan. Seminar ini diselenggarakan secara hybrid membahas dan mengkaji manajemen keuangan individu dan keluarga," ujarnya.

 

"Harapannya setelah adanya seminar ini warga NU di Taiwan baik PMI ataupun mahasiswa dapat lebih terorganisir dalam memanajemen keuangannya. Sehingga, ketika kembali ke Indonesia dapat menggunakan uang tersebut untuk melakukan usaha atau sebagai dana cadangan," pungkasnya.

 

Sementara itu Profesor Isti Fadah, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jember menyampaikan bahwa mengatur keuangan menjadi kunci keberhasilan dan kemajuan organisasi. Perencanaan keuangan sangat perlu diselaraskan dengan target capaian yang diinginkan.


"Hal ini tidak hanya berlaku untuk skala organisasi, tapi juga skala rumah tangga. Terutama bagi PMI dan keluarganya yang ada di Indonesia. Jangan sampai uang yang jumlahnya tidak sedikit, dikumpulkan dengan jerih payah di Taiwan, tapi tidak teralokasikan dengan baik," ujarnya.

 

Adapun materi seminar disampaikan oleh Prof Markus, Wakil Dekan FEB Universitas Jember yang menitikberatkan pentingnya keterbukaan finansial kepada keluarga. 

 

"Keterbukaan ini penting untuk menjaga kepercayaan antaranggota. Sedangkan siapa yang berhak mengatur dan mengelola keuangan keluarga ditentukan berdasarkan siapa yang paling bagus manajerialnya, Tidak harus selalu istri yang memegang uang," paparnya.