Panitia Wirasantri Tentukan Syarat Kedatangan Kontestan
NU Online · Selasa, 10 Juli 2012 | 00:15 WIB
Jakarta, NU Online
Dewan juri lomba Anugerah Wirasantri Mandiri 2012, sudah menyeleksi nama-nama santri yang telah mendaftar. Nama-nama ini nantinya akan mempresentasikan karya tulis mereka di hadapan dewan juri pada 13-16 Juli 2012 di Asrama Haji Donohudan, Surakarta Jawa Tengah.
<>Panitia Anugerah Wirasantri Mandiri 2012, menentukan syarat yang harus dipenuhi oleh para kontestan. Peserta wajib menunjukkan Surat Keterangan bahwa peserta adalah santri di pondok pesantren sesuai dengan yang tercatat di proposal.
Selain itu, peserta wajib memenuhi beberapa ketentuan berikut:
1. Peserta wajib menyiapkan materi presentasinya dalam bentuk tertulis (jilid) dan bentuk CD format PDF atau Power Point.
2. Peserta menyiapkan No.Rek.Mandiri
3. Peserta tidak bisa diwakilkan oleh orang lain selain nama yang tertulis di dalam proposal.
4. Selain nama yang tertulis dalam proposal, Peserta tidak dibolehkan membawa pembimbing, teman atau keluarga pada tempat acara dilaksanakan.
Bagi peserta yang tercatat di proposal, panitia menyiapkan biaya Transportasi, Konsumsi dan Akomodasi Penginapan selama acara berlangsung.
“Persyaratan ini bersifat mengikat bagi setiap peserta lomba Anugerah Wirasantri Mandiri 2012,” kata M. Saleh Ramli, Ketua Panitia Lomba Presentasi Bisnis Anugerah Wirasantri Mandiri 2012 GP. Ansor kepada NU Online, pertelepon, Senin (8) sore.
Penulis: Alhafiz Kurniawan
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Membumikan Akhlak Nabi di Tengah Krisis Keteladanan
2
Guru Madin Didenda Rp25 Juta, Ketua FKDT: Jangan Kriminalisasi
3
Khutbah Jumat: Meneguhkan Qanaah dan Syukur di Tengah Arus Hedonisme
4
Gus Yahya Dorong Kiai Muda dan Alumni Pesantren Aktif di Organisasi NU
5
Khutbah Jumat: Menolong Sesama di Tengah Bencana
6
MK Larang Wamen Rangkap Jabatan di BUMN, Perusahaan Swasta, dan Organisasi yang Dibiayai Negara
Terkini
Lihat Semua