Segera setelah terbentuknya kepengurusan baru PCNU Sumedang masa khidmat 2009-2014, pengurus baru langsung bergerak dengan melakukan konsolidasi ke daerah-daerah. Kegiatan ini akan dilaksanakan kurang lebih selama lima bulan dari bulan November 2009 sampai Mei 2010 ke 26 MWCNU di 26 kecamatan se-kabupaten Sumedang.
"Kegiatan ini dimaksudkan selain silaturahmi dengan warga NU dan MWCNU se-Kabupaten Sumedang, juga dimaksudkan untuk memperkokoh perjuangan dakwah ahlussunnah wal jama'ah, karena sekarang sudah banyak warga NU di Sumedang yang tiba-tiba tertarik untuk mengikuti ajaran-ajaran yang tidak jelas nasabnya,” jelas ketua PCNU Sumedang K.H. Sa'dulloh,SQ di ruang kerjanya, Senin (30/11).<>
Akhirnya mereka tidak lagi melaksanakan tahlilan, marhabaan, qunut dan menentang kepada para ulama serta guru-guru mereka sendiri.
Lebih lanjut K.H.Sa'dulloh SQ menjelaskan bahwa setelah sekian kali para pengurus dan warga nahdyiyyin disibukkan dengan gonjang-ganjing politik, mulai dari pilkada, pilgub, pemilu serta pilpres. Sudah saatnya sekarang warga NU melakukan muhasabah atau evaluasi bagaimana manfaat yang dirasakan oleh warga NU dengan kesibukan-kesibukan tersebut.
"Saya sangat prihatin akibat terlalu sibuk ngurusin politik, hari ini warga NU banyak yang cerai berai. Gara-gara politik pula anak-anak NU sudah berani menentang para sepuh dan ulama NU. Mereka tidak mau sowan lagi kepada para kyai, malah justru sebaliknya mereka ingin di datangi para kyai. Ini merupakan imbas negatif dari politik, karena itu warga NU perlu melakukan evaluasi", tegasnya lagi.
Menurut Sekretaris PCNU Sumedang Aceng Muhyi, S.Ag, sampai saat ini kunjungan kerja PCNU Sumedang telah dilaksanakan ketiga kecamatan yaitu Pamulihan, Buahdua dan Cisarua.
"Alhamdulillah mereka cukup antusias untuk bersilaturahmi dengan kami serta mendengarkan dengan seksama apa yang disampaikan oleh nara sumber", tegas Aceng Muhyi. (acm)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Larangan Pamer dan Bangga dengan Dosa-dosa
2
Khutbah Jumat: Membumikan Akhlak Nabi di Tengah Krisis Keteladanan
3
Khutbah Jumat: Sesuatu yang Berlebihan itu Tidak Baik, Termasuk Polusi Suara
4
Trump Turunkan Tarif Impor Jadi 19 Persen, Ini Syarat yang Harus Indonesia Penuhi
5
Khutbah Jumat: Meneguhkan Qanaah dan Syukur di Tengah Arus Hedonisme
6
Sejumlah SD Negeri Sepi Pendaftar, Ini Respons Mendikdasmen
Terkini
Lihat Semua