Jelang Pemilu,Kyai Madura Gelar Istighotsah Damai
NU Online · Ahad, 21 Maret 2004 | 08:41 WIB
Jakarta, NU.Online
Sejumlah kiai dan santri di Pulau Madura, Jawa Timur, menggelar istighotsah di Pondok Pesantren Syaikona Kholil, Bangkalan, Ahad (21/3) pagi. Dalam acara yang juga diikuti perwakilan 24 partai politik, para kiai mendoakan agar Pemilihan Umum 5 April mendatang berjalan lancar dan damai. Mereka juga berharap kegiatan itu bisa memberikan kesejukan bagi umat menjelang perhelatan akbar di Tanah Air.
"Acara ini tulus untuk mendoakan kelancaran pemilu 2004, semoga bangsa ini bisa keluar dari belitan krisis dan tidak ada motif politis," ungkap Kiai Haji Abdurasykar dihadapan ratusan peserta istighatsah. Disamping itu dirinya berpesan agar masyarakat dapat menggunakan aspirasi politik dengan sebaik-baiknya, "jangan ragu dalam memilih, karena salah satu menit bisa rugi lima tahun," ungkap kyai kharismatik asal bangkalan ini.
<>Selain itu dirinya juga berpesan agar masyarakat tidak terjebak pada kepentingan sempit parpol. Namun harus lebih mementingkan kepentingan bangsa. Hadir dalam acara ini, sejumlah kiai Nahdlatul Ulama, di antaranya K.H. Imam Bukhori. Mereka sepakat untuk tetap bersatu meski terjadi perbedaan parpol. (kd-mdr/cih)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Larangan Pamer dan Bangga dengan Dosa-dosa
2
Pastikan Arah Kiblat Tepat Mengarah ke Ka'bah Sore ini
3
Trump Turunkan Tarif Impor Jadi 19 Persen, Ini Syarat yang Harus Indonesia Penuhi
4
Operasional Haji 2025 Resmi Ditutup, 3 Jamaah Dilaporkan Hilang dan 447 Meninggal
5
PBNU Terima Audiensi GAMKI, Bahas Isu Intoleransi hingga Konsensus Kebangsaan
6
Kisah Di Balik Turunnya Ayat Al-Qur'an tentang Tuduhan Zina
Terkini
Lihat Semua