Cak Imin Ngaku Sudah Koordinasi dengan PBNU
NU Online · Rabu, 2 Juni 2010 | 07:42 WIB
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau biasa dipanggil Cak Imin mengaku sudah melakukan koordinasi dengan KH Said Aqil Siradj agar membantu melakukan islah dalam tubuh PKB.
âSaya sudah koordinasi sama Pak Said Aqil, nanti pasti akan ada semacam finishing yang dilakukan PBNU, karena kalau PBNU terlalu dalam juga tidak bagus juga,â katanya kepada NU Online dalam acara pelantikan lembaga PBNU, Selasa (1/6) malam.<>
Dijelaskannya, saat ini berbagai pembicaraan antara fihak dalam tubuh PKB secara terus menerus secara terbuka dilakukan dan sedang berproses. âKita optimis ini akan berhasil,â imbuhnya.
Namun demikian, ia meminta agar proses islah ini tidak dipaksakan, dibiarkan saja secara alamiah tanpa skenario. Jika diskenariokan, ia khawatir akan terjadi kegagalan lagi, mengingat ada fihak-fihak tertentu yang mengatasnamakan kepentingan bersama, padahal belum tentu mewakili.
âKalau secara ideologis, kita sefaham, tetapi secara psikologis, kita masih mencari satu kesepahaman, tak bisa dipaksakan,â tandasnya.
Ia mengaku, saat ini, semakin banyak kader yang balik lagi ke PKB secara sukarela dan dengan berjalannya waktu akan semakin banyak yang bersatu sehingga PKB akan semakin kuat dan mampu menghadapi pemilu 2014 dengan penuh kepercayaan diri dan meraih suara yang besar. (mkf)
Terpopuler
1
Gus Yahya Sampaikan Selamat kepada Juara Kaligrafi Internasional Asal Indonesia
2
Menbud Fadli Zon Klaim Penulisan Ulang Sejarah Nasional Sedang Uji Publik
3
Guru Didenda Rp25 Juta, Ketum PBNU Soroti Minimnya Apresiasi dari Wali Murid
4
Khutbah Jumat: Menjaga Keluarga dari Konten Negatif di Era Media Sosial
5
PCNU Kota Bandung Luncurkan Business Center, Bangun Kemandirian Ekonomi Umat
6
Rezeki dari Cara yang Haram, Masihkah Disebut Pemberian Allah?
Terkini
Lihat Semua