Warta

100 Pimpinan Pesantren Se-Jatim Akan Musyawarah Kepemimpinan

NU Online  ·  Sabtu, 29 Mei 2004 | 02:30 WIB

Jombang, NU Online
Sekitar 100 pimpinan pondok pesantren dari berbagai daerah di Jatim dijadwalkan akan berkumpul di Pondok Pesantren Bahrul Ulum, Tambak Beras, Jombang, pimpinan Dr KH M Hasib Wahab Chasbullah, Minggu (30/5) untuk membicarakan masalah kepemimpinan nasional.

"Pertemuan ini untuk membahas masalah 'imamah' (kepemimpinan nasional) yang ideal, kemudian kami akan mengeluarkan 'taushiyah' (rekomendasi) sebagai pernyataan sikap terhadap pemilu pilpres mendatang," kata Hasib yang menjadi penggagas acara itu.

<>

Acara pengajian umum dan musyawarah bertema "Sukseskan Pemilihan Presiden Secara Langsung yang Demokratis dan Damai" itu juga akan dihadiri Puan Maharani (puteri presiden Megawati) dan Marissa Haque (artis dan caleg DPR RI dari PDIP).

Ketika ditanya pertemuan itu lebih mengarah ke penyatuan pandangan untuk mendukung pasangan capres Megawati dan cawapres Hasyim Muzadi, Hasib enggan berkomentar. "Nati dululah, wong pertemuannya belum berjalan," katanya.

Beberapa ulama yang dijadwalkan hadir adalah dari Jombang KH Yusuf Hasyim, KH Hafid Ahmad (Denanyar), KH Azis Masyhuri (Ketua Persatuan Pondok Pesantren NU se Indonesia/RMI), KH Azis Mansyur, dari Kertososo KH Jamaludin, KH Zaimuddin Badrus (Kediri), KH Muchtar Ghozali (Malang), Mutawakkil Alallah (Probolinggo), Sahid Alfatah (Surabaya) serta beberapa kiai lainnya.

Sebelum pertemuan pada Minggu siang, diadakan pengajian yang diisi oleh Marissa Haque dengan ceramah tentang peranan wanita dalam parlemen di era reformasi, sedangkan Puan Maharani hanya menghadiri pengajian tersebut.

"Puan Maharani hanya akan memberikan sambutan dan tujuan lainnya untuk mengenal lebih dekat dunia pesantren," katanya.(Atr/cih)