Nasional

Presiden Jokowi Persilakan Belajar Tatap Muka jika Pelajar Sudah Divaksinasi

Jum, 20 Agustus 2021 | 08:30 WIB

Presiden Jokowi Persilakan Belajar Tatap Muka jika Pelajar Sudah Divaksinasi

Presiden Jokowi saat meninjau penyuntikkan vaksin untuk pelajar di Madiun, Jawa Timur, Kamis (20/8). (Foto: @setkabgoid)

Jakarta, NU Online

Program vaksinasi pemerintah juga terus menyasar para pelajar dan guru di berbagai daerah. Dalam kesempatan tersebut, Presiden Joko Widodo melakukan koordinasi langsung dengan berbagai daerah secara daring.


Presiden Jokowi menegaskan, jika seluruh pelajar sudah divaksinasi, ia mempersilakan untuk dilakukan pembelajaran tatap muka.


"Jadi kalau semuanya, untuk semuanya, untuk semua pelajar di seluruh Tanah Air kalau sudah divaksin silakan dilakukan langsung belajar tatap muka, karena SKB 4 menteri sudah ada," kata Jokowi saat melakukan peninjauan vaksinasi untuk pelajar di Madiun, Jawa Timur dan melakukan telekonference di beberapa daerah dalam akun Youtube Sekretariat Presiden, Kamis (19/8).


Pernyataan Presiden Jokowi tersebut disampaikan setelah mendengar laporan program vaksinasi dari Bupati Gowa, Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan. Adnan melaporkan bahwa program vaksinasi di Kabupaten Gowa telah mencapai 21 persen dari jumlah total penduduk Gowa atau sekitar 160 ribu dari 750 ribu penduduk Gowa.


SKB 4 Menteri yang dimaksud ialah Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan, dan Menteri Dalam Negeri Nomor 03/KB/202l, Nomor 384 Tahun2021, Nomor HK.01.08/Menkes/4242/2021, Nomor 440-717 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), atau yang disebut dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) Empat Menteri.


"Kita semua berharap anak-anak belajar tatap muka. Tetapi juga kita semuanya harus hati-hati jangan sampai nanti kalau pas dibuka belajar tatap muka ada yang terpapar Covid. Ini yang harus kita hindari," ujar Jokowi.


"Oleh sebab itu, saya titip agar yang namanya pakai masker ini harus meskipun sudah divaksin, tetap, karena yang namanya Covid, virus corona ini selalu bermutasi," imbuh Jokowi.


Setiap satuan pendidikan, baik sekolah maupun madrasah sudah merindukan belajar tatap muka dengan para anak didik. Kerinduan tersebut disampaikan oleh Kepala SMAN 5 Pekanbaru, Riau, Elmy Gurita ketika mengungkapkan unek-unek kepada Presiden Jokowi.


Bahkan, Elmy sampai menangis sesenggukan ketika menyampaikan bahwa seluruh guru telah merindukan peserta didik dalam pembelajaran tatap muka.


“Semoga virus corona di negeri kita secepatnya hilang, kami sudah rindu peserta didik,” ungkap Elmy.


Pewarta: Fathoni Ahmad
​​​​​​​Editor: Kendi Setiawan