Nasional

Para Tokoh Nasional dan Ulama Hadiri Pernikahan Putra Kiai Said

Ahad, 10 Februari 2019 | 12:15 WIB

Para Tokoh Nasional dan Ulama Hadiri Pernikahan Putra Kiai Said

Acara Pernikahan Putra KH Said aqil Siroj

Jakarta, NU Online
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siroj menggelar resepsi pernikahan putranya Agil Said Aqil di Hotel Shangri-la, Jakarta Pusat, Sabtu (9/2) malam.

Pernikahan Agil Said Aqil dengan Siti Hajar Sofyan ini dihadiri oleh para tokoh nasional dan para ulama di antaranya Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jokowi hadir bersama Ibu Negara Iriana sekitar pukul 19.00 WIB. 

Jokowi tampak mengenakan jas dipadu dengan kemeja putih, sedangkan Ibu Negara memakai kebaya berwarna ungu.

Foto: Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Berfoto Bersama kedua Mempelai

Selain Jokowi, Prabowo Subianto juga hadir pada acara tersebut. Prabowo datang sekitar pukul 19.35 WIB. Tak lama Prabowo masuk ke gedung Ballroom Shangri-la, Jokowi pun keluar sekitar pukul 19.38 WIB.

Mustasyar PBNU KH Ma'ruf Amin didaulat menjadi saksi pernikahan tersebut. Kedatangan Kiai Ma'ruf disambut hangat oleh keluarga kedua mempelai.

Kiai Ma'ruf  tiba di Hotel Shangi-La, Jakarta Pusat, sekitar pukul 13.00 WIB. Kiai Ma'ruf mengenakan jas hitam dipadu sarung berwarna biru. Kiai Ma'ruf langsung masuk dan berada di lokasi pernikahan selama 1 jam.

Foto: KH Ma'ruf Amin Menjadi Saksi Pernikahan

Sejumlah ulama dan tokoh NU juga hadir memberikan doa restu di antaranya KH Maimun Zubair, Rais Aam PBNU KH Miftahul Akhyar, Hj Shinta Nuriyah Wahid bersama Yenny Wahid, dan para Pengurus PBNU.

Sejumlah pejabat tinggi negara dan politikus juga turut hadir di antaranya Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), Ketua DPR Bambang Soesatyo, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri dan Sandiaga Uno juga tampak hadir berbaur dengan tamu undangan lainnya.

Jajaran menteri Kabinet Kerja yang hadir seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Desa Eko Putro Sandjojo, Menteri Agama Lukman Hakim Saefuddin, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Karangan bunga ucapan selamat juga mengalir dari sejumlah tokoh dan tampak memenuhi lokasi pernikahan. Karangan bunga tersebut di antaranya dari Menko Maritim Luhut Pandjaitan, Menristekdikti M Nasir, Menko Polhukam Wiranto, Menkum HAM Yasonna Laoly, Menteri ESDM Ignasius Jonan, dan Menperin Airlangga Hartarto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, KSAD TNI Jenderal Andika Perkasa.

Nampak acara berjalan lancar dan para tamu pun silih berganti berdatangan memberikan ucapan selamat kepada kedua mempelai. (Red: Muhammad Faizin)