Nasional

Materi Kesehatan Reproduksi Dianggap Sangat Positif untuk Siapkan Keluarga Maslahah

Jum, 28 Desember 2018 | 10:45 WIB

Jakarta, NU Online
Acara Kepemimpinan Domestik Milenial yang dikemas dalam bentuk Pelatihan Pra Nikah bagi para pemuda untuk keluarga maslahah resmi ditutup Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama Hj Khofifah Indar Parawansa.

Pelatihan yang diselenggarakan atas kerja sama Deputi Pemberdayaan Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga dengan Hidmat Muslimat NU ini diikuti oleh seratus peserta yang terdiri atas pemuda dan pemudi.

Para peserta mengungkapkan kegembiraannya mengikuti pelatihan yang diadakan selama tiga hari ini. "Saya senang mengikuti pelatihan ini, apalagi saat proses RTL (Rencana Tindak Lanjut) karena sangat membangun sisi kekeluargaan bersama peserta yang lain," kata Budi (26) kepada NU Online, di Hotel Bintang Wisata Mandiri, Jumat (28/12).

Pria yang berasala dari Jakarta ini mengaku banyak mendapatkan ilmu dalam menyiapkan masa depan ketika berumah tangga. "Saya mendapatkan edukasi tentang bagaimana mempersiapkan berbagai hal dari mulai yang terkecil hingga yang besar untuk modal dalam membangun rumah tangga," ucapnya.

Dari semua materi yang diikutinya, Budi menyebut bahwa Kesehatan Reproduksi yang paling membuatnya tertarik. Pasalnya, materi yang disampaikan Sekretaris Umum PP Muslimat NU Hj Ulfah Mashfufah ini membuatnya terbuka tentang pentingnya menjaga kesehatan pasangan dalam sebuah rumah tangga.

Senada dengan Budi, Syahrul Muid (24) dari Jakarta juga mengaku mendapatkan wawasan yang baru seusai mengikuti pelatihan ini.  "Jadi kita mendapatkan ilmu yang tidak ada di mata kuliah. Jadi nambah ilmu tak terduga," kata Muid.

Materi Kesehatan Reproduksi (kespro) juga ternyata yang diminati Muid. Selama ia mengikuti berbagai diskusi, hanya melalui pelatihan ini dirinya mendapatkan materi Kespro secara rinci. "Materi Kespro yang disampaikan rinci. Ini penting buat modal nikah," jelasnya. (Husni Sahal/Ahmad Rozali)