Bogor, NU Online
Keluarga Mahasiswa Nahdlatul Ulama (KMNU) Institut Pertanian Bogor menggelar Festival Rebana 2012 yang merupakan festival pertama se-Bogor Raya, yang dipusatkan di kampus perguruan tinggi itu.<>
Ketua KMNU IPB M Aldy K Khuluq didampingi Ketua Panitia Pelaksana Festival Rebana Choirul Anam menjelaskan kegiatan yang akan berlangsung Ahad (23/12) itu dirangkaikan dengan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW.
Tema yang diusung pada kegiatan di Graha Widya Wisuda (GWW) Kampus IPB Dramaga itu, kata dia, adalah "Gebyar Shalawat Cinta Rasul Untuk Melestarikan Tradisi Rebana dan Meningkatkan Ukhuwah Islami."
"Melalui kegiatan ini, KMNU IPB bermaksud membumikan `Shalawat Rebana` di Institut Pertanian Bogor (IPB) untuk pertama kali," katanya.
Kegiatan itu, kata dia, juga dijadikan sebagai sarana untuk mempererat tali silaturrahmi dengan masyarakat sekitar kampus.
Festival Rebana se-Bogor Raya dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digagas oleh KMNU IPB, katanya, diharapkan mampu menghidupkan kembali kecintaan terhadap kesenian rebana.
Kegiatan tersebut juga diharapkan mampu meningkatkan kecintaan terhadap Nabi Muhammad SAW melalui syair-syair yang bermakna.
Ketua Panitia Pelaksana Festival Rebana Choirul Anam mengatakan acara ini terbuka untuk masyarakat umum, dengan syarat dan ketentuan umum maupun khusus yang sudah ditentukan.
Redaktur: Mukafi Niam
Sumber : Antara
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Larangan Pamer dan Bangga dengan Dosa-dosa
2
Khutbah Jumat: Membumikan Akhlak Nabi di Tengah Krisis Keteladanan
3
Pastikan Arah Kiblat Tepat Mengarah ke Ka'bah Sore ini
4
Khutbah Jumat: Sesuatu yang Berlebihan itu Tidak Baik, Termasuk Polusi Suara
5
Trump Turunkan Tarif Impor Jadi 19 Persen, Ini Syarat yang Harus Indonesia Penuhi
6
Khutbah Jumat: Meneguhkan Qanaah dan Syukur di Tengah Arus Hedonisme
Terkini
Lihat Semua