Cirebon, NU Online
Saat ini Pondok Buntet Pesantren Cirebon tengah menyiapkan rangkaian kegiatan guna menyambut kegiatan haul sesepuh yang akan digelar pada tanggal 9 April mendatang.Â
Informasi ini disampaikan salah seorang panitia kegiatan, KH Tubagus Ahmad Rifqi Chowas kepada NU Online, Rabu (30/3).
"Kamis Pagi (7/4) akan dilaksanakan kegiatan halaqah ilmiah atau seminar yang dimulai pukul 09.00 WIB," ungkap Pengasuh Asrama Daarussalam tersebut.
Untuk kegiatan Kamis malam (8/4), tambah dia, akan diisi dengan Bahtsul Masail Diniyah, kegiatan ini bekerjasama antara panitia haul dan Lembaga Bahtsul Masail PCNU Cirebon.
"Jum'at paginya diisi dengan Khitanan Masal," tambah kiai yang biasa disapa Kang Tus ini.
Puncak kegiatan haul, kata dia, akan digelar pada hari Sabtu (9/4), ba'da Ashar diisi dengan tahlil umum di Makbaroh Gajah Ngambung, komplek makam para ulama Buntet dan keluarga.
"Sabtu Malam ada kegiatan  pengajian umum," tandasnya.
Ditambahkan, KH Nahdhuddin Abbas (80 tahun) yang merupakan sesepuh Buntet dan berdomisili di London, Inggris saat ini sudah berada di Indonesia. Putera Kiai Abas yang sejak muda tinggal di berbagai negara ini bahkan sudah menyempatkan diri menjenguk Ketua Umum PBNU, KH Said Aqil Siroj yang pekan kemarin sempat dirawat di RS Cinere.
Selanjutnya, Kang Tus mewakili pihak panitia mengundang kepada para alumni, Nahdliyin dan masyarakat umum untuk dapat menghadiri kegiatan haul tersebut pada waktunya nanti. (Aiz Luthfi/Zunus)