Daerah

PP Fatayat NU: Militansi Kader Harus Dibangun

Sen, 15 Februari 2021 | 03:30 WIB

PP Fatayat NU: Militansi Kader Harus Dibangun

Ketua PP Fatayat NU Hj Nuar Nadlifah (Foto: NU Online/Wasdiun)

Brebes, NU Online 

Militansi kader suatu organisasi harus dibangun, karena kaderlah yang nantinya akan menggerakkan roda organisasi secara berkesinambungan. Untuk itu, seorang penggerak organisasi wajib diproses dalam sistem pengkaderan, termasuk kader Fatayat NU. 

 

"Pengkaderan di dalam organisasi menjadi sebuah keharusan," tegas Ketua Pimpinan Pusat (PP) Fatayat NU Hj Nur Nadlifah saat pengarahan pada Latihan Kader Dasar (LKD) PAC Fatayat NU Ketanggungan, di Aula MTs Negeri 1 Brebes, di Ketanggungan, Jumat (12/2). 

 

Lebih lanjut Mba Nad-demikian sapaan akrabnya menjelaskan bahwa kader harus dibangun, yang membutuhkan proses panjang dan berliku. Namun penempaan yang digeluti pada akhirnya militansi kader akan teruji. 

 

"Seperti ketika kita menggerakan roda organisasi, maka tanpa pamrih apapun. Hanya sebuah tekad bagaimana mewujudkan tujuan organisasi dengan maksimal," ucapnya. 

 

Mba Nad mengajak kader Fatayat melakukan gerakan-gerakan keumatan di segala bidang. "Kepentingan umat harus kita prioritaskan, sehingga kebermanfaatan organisasi bisa dirasakan oleh umat pula," terangnya. 

 

Sebagai Ketua Bidang Organisasi, Pendidikan, dan Pengkaderan PP Fatayat NU, Mba Nad mengaku telah melakukan penataan organisasi dan pengkaderan Fatayat NU se-Indonesia dan Fatayat NU Luar Negeri (PCI). 

 

Ketua Pimpinan Cabang (PC) Fatayat NU Brebes Nur Wahidah kepada NU Online, Ahad (14/2) menjelaskan, mengingat pentingnya pengkaderan, maka PC Fatayat NU Kabupaten Brebes telah melakukan pengkaderan secara berjenjang dan berkelanjutan. Seperti LKD tingkat cabang, dilanjutkan ToT, dan LKD tingkat Ancab di 17 kecamatan se Kabupaten Brebes. 

 

"Kami telah memiliki 15 fasilitator yang siap diterjunkan pada forum LKD tingkat Ancab maupun Ranting Fatayat NU. Sampai hari ini, sudah 8 PAC yang sukses menyelenggarakan LKD," imbuh Wahidah.

 

Ketua PAC Fatayat Ketanggungan Ida Nurul Hidayah menjelaskan, LKD digelar dengan menerapkan protokol kesehatan. Sebanyak 40 peserta utusan dari 20 pimpinan ranting dan 20 orang pengurus PAC terlibat dalam kegiatan tersebut. 

 

"LKD yang digelar selama dua hari satu malam menyajikan 9 materi. Di antaranya materi Ahlussunnah wal Jamaah (Aswaja) dan ke-NU-an mendapatkan durasi waktu paling banyak. Karena pentingnya mengkaji materi ini secara mendalam. Materi ini khusus disampaikan Pembina PC Fatayat NU Brebes Mu'minah," ungkapnya. 

 

Dia berharap, peserta tidak hanya mendalami keilmuan Aswaja saja, tapi juga mampu dan kuat memegang teguh NU dan Aswaja secara implementatif. 

 

Kontributor: Wasdiun
Editor: Abdul Muiz