Pelajar MA Sultan Agung Donorkan Darah di Kodim Pati
NU Online · Kamis, 4 September 2014 | 14:03 WIB
Pati, NU online
Sebanyak 28 pelajar yang terdiri atas unsur IPNU-IPPNU dan PMR MA Sultan Agung Sukolilo melakukan aksi kepedulian sosial. Mereka secara suka rela mendonorkan darah di aula Kodim IV/Diponegoro kabupaten Pati.
<>
Anggota PK IPPNU MA Sultan Agung Mega Sabrina menganggap perlunya aksi donor darah oleh kalangan pelajar ini secara rutin sedikitnya setiap tahun.
“Aksi ini mendidik secara konkret akan kepedulian sosial. Kami juga akan dengan giat mengajak teman-teman agar mau turut serta dalam kegiatan donor darah,” terang Mega yang kini diamanahkan sebagai Ketua PMR MA Sultan Agung di aula Kodim Pati, Rabu, (3/9).
Serma Prayuda, salah seorang koordinator panitia donor darah menyatakan terima kasih kepada seluruh peserta donor darah terutama kepada anggota Komisariat IPNU-IPPNU dan PMR MA Sultan Agung Sukolilo.
“Mereka dengan inisiatifnya telah membantu suksesnya kegiatan ini,” ujar Serma.
Selain mereka, warga Pati juga terlibat sebagai relawan donor darah pada kesempatan ini. (Moh Syamsul Arifin/Alhafiz K)
Terpopuler
1
Guru Madin Didenda Rp25 Juta, Ketua FKDT: Jangan Kriminalisasi
2
Workshop Jalantara Berhasil Preservasi Naskah Kuno KH Raden Asnawi Kudus
3
LBH Ansor Terima Laporan PMI Terlantar Korban TPPO di Kamboja, Butuh Perlindungan dari Negara
4
Rapimnas FKDT Tegaskan Komitmen Perkuat Kaderisasi dan Tolak Full Day School
5
Ketum FKDT: Ustadz Madrasah Diniyah Garda Terdepan Pendidikan Islam, Layak Diakui Negara
6
Dukung Program Ketahanan Pangan, PWNU-HKTI Jabar Perkenalkan Teknologi Padi Empat Kali Panen
Terkini
Lihat Semua