Kaderisasi Jadi pembahasan Penting Raker PMII Pacitan
NU Online · Ahad, 6 Januari 2013 | 06:02 WIB
Pacitan, NU Online
Persoalan kaderisasi menjadi satu pembahasan serius dalam Rapat Kerja (Raker) Pengurus Cabang Pergerakan Islam Indonesia (PMII) Pacitan di Kampus STAINU Pacitan, Jum’at-Sabtu (4-5/1) kemarin.<>
Dalam rapat kerja itu dibahas pola kaderisasi PMII baik dilakukan secara formal, non formal maupun informal.
Ketua PMIICabang Pacitan Agus Salim menegaskan, gagasan yang diputuskan dalam sidang pleno rapat kerja tidak hanya sebagai arsip dan menguap ketika pada tataran pelaksanaan.
“Implementasi kerja sesuai rumusan rapat kerja dua hari ini adalah hal yang terpenting, demi terwujudnya kaderisasi dan gerakan PMII Cabang Pacitan yang masif,” katanya.
Selain persoalan kaderisasi, rapat kerja juga membahas dua hal lain yakni penertiban administrasi organisasi, dan pengembangan atau pemberdayaan organisasi.
Sementara itu dalam pembukaan Rapat Kerja ini kali ini Pengurus Cabang PMII Pacitan tidak mengundang dari luar. Undangan pada kegiatan kali ini hanya Pengurus Cabang, alumni dan Majelis Pembina Cabang
Ketua Pelaksana Rapat Kerja PMII Cabang Pacitan Haryanto menjelaskan, rapat kali ini difokuskan pada rancangan kegiatan yang akan dilaksanakan oleh pengurus Cabang PMII Pacitan masa khidmat 2012-2013.
Acara Rapat Kerja Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Pacitan ini di tutup dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PMII, dengan harapan meneguhkan rasa nasionalisme dan menumbuhkan semangat gerakan Mahasiswa Islam Indonesia.
Redaktur : A. Khoirul Anam
Kontributor: Zaenal Faizin
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Jadilah Manusia yang Menebar Manfaat bagi Sesama
2
Khutbah Jumat Hari Anak: Didiklah Anak dengan Cinta dan Iman
3
Khutbah Jumat: Menjaga Keluarga dari Konten Negatif di Era Media Sosial
4
Khutbah Jumat: Ketika Malu Hilang, Perbuatan Dosa Menjadi Biasa
5
PBNU Soroti Bentrok PWI-LS dan FPI: Negara Harus Turun Tangan Jadi Penengah
6
Khutbah Jumat: Menjadi Muslim Produktif, Mengelola Waktu Sebagai Amanah
Terkini
Lihat Semua