Daerah

Hari Libur, Aktivis NU Jepara Bersih-bersih Pantai Teluk Awur

NU Online  ·  Jumat, 25 Maret 2016 | 05:04 WIB

Jepara, NU Online
Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBI) kabupaten Jepara mengadakan bersih-bersih pantai yang dilaksanakan di Pantai Teluk Awur, Jepara, Jumat (25/3). Kegiatan ini diadakan sebagai wujud cinta warga NU pada lingkungan.

Kegiatan bersih-bersih pantai yang diikuti ribuan orang dari unsur Forkompinda, BLH, Ciptaru, Dinas Kelautan, Muspika, Pemerintah Desa, Relawan, Mahasiswa dan warga NU ini sebagai upaya untuk menyelamatkan pantai.

Letak geografis Jepara yang berada di pesisir pantai saat ini kondisinya kotor. “Sehingga aksi ini merupakan kepedulian warga NU peduli lingkungan,” kata Sekretaris LPBI NU Jepara Ashadi.

Kotornya pantai, menurutnya, disebabkan minimnya kesadaran masyarakat terkait kebersihan lingkungan. Mereka membuang sampah tidak di tempatnya.

Kegiatan ini merupakan wahana pembelajaran untuk warga agar peduli terhadap kebersihan pantai. “Jika pantai bersih, kan enak dipandang mata,” kata Ashadi saat ditemui NU Online, di Gedung NU Jepara, Kamis (24/3).

Pantai Teluk Awur dipilih sebagai lokasi bersih-bersih karena pantai ini masih dikelola lokal. Ia berharap agar Pemerintah Daerah memerhatikan pantai-pantai yang masih dikelola warga. Sehingga ke depan pantai-pantai yang ada menjadi destinasi wisata yang tidak hanya dikunjungi oleh warga Jepara tetapi juga warga luar daerah.

Wakil Ketua PCNU Jepara Hisyam Zamroni menambahkan, kegiatan ini mengajarkan kepada masyarakat untuk tidak buang sampah di sembarang tempat.

Kegiatan juga bertujuan untuk memberikan pemahaman kebijakan pantai yang dilindungi undang-undang. Karena pantai merupakan akses public, pengelolaan pantai tidak boleh menyalahi undang-undang yang sudah ada. (Syaiful Mustaqim/Alhafiz K)