Warta

Kinerja Profesionalitas Guru Diukur Melalui Kompetensinya

Sen, 30 November 2009 | 07:27 WIB

Jepara, NU Online
UntukĀ  mengukurĀ Ā  profesionalitasĀ  guru bisaĀ  diketahui pada tingkatĀ  kompetensi yang dimiliki. Tanpa kompetensi yang memadai, akan mempengarui kinerja guru untuk menjalankanĀ  tugas dan fungsinya dalam mewujudkan tercapainya tujuan pendidikan.

Demikian disampaikan oleh Dosen INISNU Jepara Ali Rifā€™an, saat menjadi pembicaraĀ  Workshop pendidikanĀ  bertema Profesionalisme guru menujuĀ  meningkatnya Mutu Madrasah / Sekolah yang digelar Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) INISNU di Jepara, Ahad (29/11).<>

Menurut Ali Rifā€™an kompetensi yang harus dimiliki seorang guruĀ  adalah kemampuanĀ Ā  penguasaan bahan ajar, pengelolaan program belajar mengajar, penggunaan bahan media dan sumber-sumber pengajaran.

ā€œSelain itu, guru harus menguasai landasan-landasan kependidikan serta mampu mengelola interaksi belajar mengajarĀ  dan menilai prestasi belajar siswa untuk kepentingan pengajaran,ā€ terang Rif'an.

Leboh lanjut Rif'an menjelaskan, sosok guru mempunyai peranan vital untuk membawa gerbang moral yang sangat menentukan terciptanya tingkah laku menghadapi kemajuan perubahan pada anak didik.

ā€œOleh karena itu, dalam mengukur kinerjaĀ  guru harus berdasar pada kriteria dan indikasinya yakni kemampuan pribadi, profesionilisme, sosial dan pemahaman wawasan kependidikannya,ā€ tandasĀ  Kepala MAN 2 Kudus ini. (adb)