Untuk mempercepat dokumen perjalanan bagi jamaah haji, Kementerian Agama bekerjasama dengan Kementerian Hukum dan HAM akan mulai proses penerbitan paspor untuk jamaah haji, pada tanggal 1 Juli 2010. Proses ini dilakukan secara serentak di seluruh kantor imigrasi Indonesia.
"Selain seluruh kantor imigrasi yang berjumlah108 kantor, Kemenang juga akan mengoperasikan 25 kantor mobile keliling di daerah-daerah terpencil. Kami berharap ini dapat memberikan pelayanan maksimal kepada para jamaah," terang Sekretaris Jengderal Kemenang, Bahrul Hayat di Jakarta, Rabu (23/6).<>
Menurut Bahrul, para jamaah haji reguler tidak akan dibebani biaya pembuatan paspor. Namun bagi jamaah haji reguler yang sudah terlebih dahulu mengurus paspornya, maka tidak akan mendapat biaya pengganti.
"Karenanya, kami berharap kepada para jamaah haji, untuk tidak menggunakan jasa calo-calo yang menjanjikan pelayanan tidak resmi. Kami berharap semua jamaah haji menggunakan layanan resmi untuk mengurus semua kebutuhan perjalanan haji," tutur Bahrul.
Lebih lanjut Bahrul menjelaskan, paspor haji yang digunakan adalah paspor 48 halaman. Bagi para jamaah haji khusus (non reguler), pembuatan paspor dan biayanya ditanggung sendiri-sendiri.
"Jamaah haji khusus tentu tidak kesulitan untuk mengurus paspor sendiri, karena mereka biasanya berasal dari kelas menengah ke atas. bahkan tentu banyak yang telah memiliki paspor," tandas Bahrul. (min)
Terpopuler
1
LBH Ansor Terima Laporan PMI Terlantar Korban TPPO di Kamboja, Butuh Perlindungan dari Negara
2
Dukung Program Ketahanan Pangan, PWNU-HKTI Jabar Perkenalkan Teknologi Padi Empat Kali Panen
3
Menbud Fadli Zon Klaim Penulisan Ulang Sejarah Nasional Sedang Uji Publik
4
Guru Didenda Rp25 Juta, Ketum PBNU Soroti Minimnya Apresiasi dari Wali Murid
5
Kurangi Ketergantungan Gadget, Menteri PPPA Ajak Anak Hidupkan Permainan Tradisional
6
Gus Yahya Sampaikan Selamat kepada Juara Kaligrafi Internasional Asal Indonesia
Terkini
Lihat Semua