Depag: Pemicu Disharmoni Kebanyakan Faktor Eksternal
NU Online · Jumat, 18 Desember 2009 | 11:39 WIB
Bangsa ini memiliki akar yang kuat dalam hubungan antara agama untuk mewujudkan hubungan yang harmonis. Namun dalam perjalanan bangsa, hubungan antar agama tidak selalu berlangsung mulus, melainkan terkadang terjadi hal-hal tragis dalam sejarah.
Akan tetapi, pemicu disharmoni antarumat beragama kebanyakan disebabkan oleh faktor eksternal dan bukan dari persoalan agama itu sendiri. Demikian ditegaskan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Departemen Agama (Depag) Bahrul Hayat saat membuka rapat koordinasi penanganan masalah keagamaan dan aliran bermasalah di Jakarta, Kamis (17/12).<>
Menurut bahrul, selama ini penyebab disharmonis masalah agama dipilah menjadi tiga, yakni faktor internal, faktor eksternal dan faktor relasi. Pada kKasus-kasus yang muncul seperti di Ambon, Poso dan Sampit bukan disebabkan masalah internal agama itu sendiri, melainkan faktor eksternal.
"Seringkali pemahaman agama yang tidak tepat tidak hanya menimbulkan masalah, juga menjadi pemicu disharmonis kerukunan umat beragama. Apalagi pada setiap agama juga terdapat gerakan liberalisasi dan radikalisasi.Bila timbul masalah ini secara sepintas intern agama, tetapi bisa berdampak keluar sehingga berpengaruh pada terwujudnya disharmonisasi umat beragama,'' papar Bahrul.
Sementara yang terkait faktor relasi adalah seperti tentang penyiaran agama. Karena setiap agama memiliki konsep yang berbeda dalam masalah ini, maka perlu diatur bagaimana lalu lintasnya, agar tercipta hubungan yang harmoni.
"Kehidupan umat beragama yang harmonis dapat dicapai apabila masing-masing memiliki misi dan tujuan yang sama, antara lain menjaga keamanan dan ketertiban. Sebagai bangsa yang besar, sebagian bangsa-bangsa lain menganggap kita menjadi contoh dalam kerukunan hidup beragama. Karenanya mari membangun bangsa yang bermartabat, rukun dan damai,'' tandas Bahrul. (min)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Memanfaatkan Sisa Umur dengan Kebaikan
2
Indonesia Terlibat Uji Klinis Vaksin TBC M72, PDNU: Langkah Positif Atasi Gejala yang Berat
3
Khutbah Jumat: Pentingnya Menjaga Diri dari Hoaks
4
Mengurangi Kecelakaan di Jalan, Belajar dari Swedia
5
Khutbah Jumat: Mendahulukan Nafkah Keluarga sebelum Bersedekah kepada Orang Lain
6
Khutbah Jumat: Berbakti Kepada Orang Tua Sebelum Terlambat
Terkini
Lihat Semua