Warta

Akhlaqul Karimah Penting untuk Kehidupan Manusia

Sab, 12 Februari 2011 | 09:14 WIB

Jepara, NU Online
Akhlaqul karimah (perilaku yang mulia) merupakan hal yang penting dalam setiap lini kehidupan manusia. Bahwa Nabi Muhammad diutus untuk menyempurnakan akhlak adalah untuk meningkatkan derajat manusia agar tidak disamakan dengan binatang.

Demikian dinyatakan KH Abdurrahman Syamsuri penceramah asal Kudus dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, di lapangan Golf, Pantai Bandengan, Jepara. sedangkan KH Abdullah Khuzair dalam sambutannya atas nama tokoh masyarakat mengatakan, dengan memperingati Maulid Nabi sama juga dengan membentuk kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW.
/>
Sementara, Zudi yang mewakili Petinggi desa Bandengan mengucapkan banyak terima kasih kepada hadirin atas kehadirannya dan kepada sponsor utama yang menyukseskan kegiatan tersebut. Ramuat, perwakilan dari Extra Jos menyatakan terima kasih yang sebesar-besarnya karena masyarakat telah mempercayakan kepada Ekstra Jos. Sampai saat ini usianya, tambahnya sudah 16 tahun.

Sementara itu, di Karawang Jawa Barat, PCNU Kabupaten Karawang telah membentuk kepengurusan Nadlatut Tujar (NT) Kabupaten Karawang. Usai menyusun kepengurusan, Machrus Alie selaku ketua terpilih mengatakan, NT dibentuk berdasarkan keprihatan atas realitas sosial yang ada di tengah-tengah masyarakat. Diharapkan, NT bisa memberikan kontribusi positif untuk kemajuan masyarakat.

"Kita ingin mensinrgiskan antara ulama, umara (pemerintah) dan agniya (dermawan) dalam memberikan peranannya dalam membangun masyarakat ke arah yang lebih baik. Karena, kalau tiga elemen tersebut sinergis, saya yakin akan tercipta kemakmuran dan masyarakat yang sejahtera," paparnya. (min)