Pengajian Teleconference Bersama Habib Umar Libatkan Pesantren di Jakarta
NU Online · Jumat, 29 Maret 2019 | 20:00 WIB
Jakarta, NU Online
Pengajian melalui teleconference bersama Habib Umar bin Hafidz akan kembali digelar pada Rabu, 3 April 2019. Acara tersebut akan melibatkan puluhan pesantren yang berada di kawasan Ibu Kota Jakarta.
Selain itu, pengajian tersebut akan mengundang para santri dan habaib untuk menghadiri acara yang berlokasi di gedung PBNU Jalan Kramat Raya Jakarta Pusat.
Ketua panitia, Abdul Muiz Ali menyatakan kegiatan yang digelar Lembaga Dakwah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama ini rencananya akan diawali dengan halaqoh kitab Risalah Ahlussunnah Wal Jamaah karya Hadratussyekh KH Hasyim Asy’ari. “halaqoh kitab Risalah Ahlussunnah Wal Jamaah diikuti peserta teleconference,” katanya, Sabtu, (29/3).
Adapun Kitab yang dikaji dalam kajian tersebut adalah kitab ‘Adabul 'Âlim Wal Muta'allim’ yang merupakan karya Hadratussyeikh KH Hasyim Asy’ari pendiri NU dan Kitab Bahjatul Mahafil karya Imam Yahya Al-Amiri. Setelah pembacaan kitab, akan ada sesi tanya jawab antara peserta dan Habib Umar secara langsung.
Acara ini kelak akan disebarluaskan secara langsung oleh sejumlah platform. “Acara ini akan disiarkan langsung melalui Nabawi TV, 164 Channel dan NU Channel,” katanya.
Adapun para peserta yang akan diundang untuk menghadiri kegiatan tersebut, adalah utusan PCNU dan PWNU se-Jabodetabek, juga utusan pondok pesantren se-Jabodetabek, ikatan alumni pondok pesantren serta para ulama dan para Habaib yang ada di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Walau demikian pengajian ini bersifat terbuka dan boleh dihadiri oleh masyarakat umum. (Ahmad Rozali)
Terpopuler
1
5 Doa Pilihan untuk Hari Asyura 10 Muharram, Lengkap dengan Latin dan Terjemahnya
2
Koordinator Aksi Demo ODOL Diringkus ke Polda Metro Jaya
3
Inilah Niat Puasa Asyura Lengkap dengan Latin dan Terjemahnya
4
10 Muharram Waktu Terjadinya 7 Peristiwa Penting Para Nabi
5
Khutbah Jumat: Memaknai Muharram dan Fluktuasi Kehidupan
6
Khutbah Jumat: Meraih Ampunan Melalui Amal Kebaikan di Bulan Muharram
Terkini
Lihat Semua