Nasional

Nusantara Grup Bayar Zakat ke LAZISNU Senilai 90 Juta

Sab, 31 Agustus 2019 | 02:15 WIB

Nusantara Grup Bayar Zakat ke LAZISNU Senilai 90 Juta

Penyerahan zakat dari Nusantara Grup Bogor ke NU Care-LAZISNU.

Bogor, NU Online
NU Care-LAZISNU menerima penyaluran zakat profesi dari CEO Nusantara Grup, Rabu (28/8). Penyaluran zakat Nusantara Grup melalui NU Care-LAZISNU pada kesempatan ini merupakan tahap pertama senilai Rp90 juta dari estimasi hitung Rp300 juta yang langsung diserahkan oleh CEO Nusantara Grup, H Dicky Sofyan yang juga Sekretaris PCNU Bogor, kepada Ketua NU Care-LAZISNU H Achmad Sudrajat.
 
"Alamdulillah perusahaan kami sudah membayarkan zakat dari pendapatan kotor sebesar 2,5 persen melalui LAZISNU Upzis Caringin. Masih ada nominal sekitar 250 juta lagi yang akan kami tunaikan sebagai zakat, insyaallah," ujar Kang Dicky dalam sambutannya. 
 
Ketua NU Care-LAZISNU H Achmad Sudarajat menyampaikan, saat ini tantangan pengembangan ekonomi umat harus menjadi prioritas utama NU. "Semoga ini (penyaluran zakat) menjadi awal keberkahan buat kita semua," harapnya.

Rais Syuriyah PCNU Kabupaten Bogor, KH  Aim Zaimuddin juga berharap agar masing-masing MWCNU di Bogor dapat membentuk UPZISNU dengan pengelolaan yang profesional dan amanah.
 
"Karena potensi zakat perlu diberdayakan secara maksimal mungkin di lingkungan masing-masing," ujarnya. 

Turut hadir dalam kesempata tersebut, Ketua LTMNU H Agus Riadi, Katib PCNU Bogor KH Abbas Ma'ruf, Ketua RMI NU Bogor KH Abdul Basith, dan segenap pengurus MWCNU Kecamatan Cibinong.

Acara penyerahan dimulai dengan tahlil untuk para muassis pendiri NU, dengan harapan membawa banyak keberkahan. Mengakhiri acara dilakukan santap siang bersama dan shalat dzuhur berjamaah. 
 
Pewarta: Abdul Hakim Hasan
Editor: Kendi Setiawan