PRNU Pisangan Timur Berbagi Sembako Kepada Warga Pekerja Harian
NU Online · Senin, 20 April 2020 | 01:45 WIB
Dampak atas kebijakan sungguh besar. Warga Jakarta khususnya yang sebelumnya bekerja dan mencari honor harian terpaksa kehilangan banyak kesempatan. Kondisi ini sangat berpengaruh terhadap penghasilan mereka. Bahkan sebagian warga ada yang dirumahkan (PHK).
Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Pisangan Timur, Jakarta Timur, berempati dan turut merasakan kesulitan ini. Mereka kemudian tergerak dan berinisiatif untuk menggalang bantuan untuk melakukan bakti sosial. Mereka memberikan bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, fakir miskin, dan yatim piatu.
PRNU Pisangan Timur yang diketuai oleh Ustadz Khumaedillah Dahlan dan Sekretaris Ustadz Abdul Aziz beserta pengurus hariannya menurunkan sebanyak 100 paket sembako untuk dibagikan kepada sekitar Pisangan Timur, Ahad (19/4).
“Semua pengurus langsung terjun ke warga terdampak sebagai bentuk kepedulian,” kata Ketua PRNU Pisangan Timur, Ustadz Khumaedillah.
Ia mengucapkan kasih kepada para warga NU yang mampu secara finansial telah membantu warga NU lain yang membutuhkan.
“Terima kasih kepada warga yang mampu secara finansial untuk berbagi barang kebutuhan hidup dengan mereka yang sedang terdesak,” kata Ustadz Khumaedillah.
Editor: Alhafiz Kurniawan
Terpopuler
1
Guru Madin Didenda Rp25 Juta, Ketua FKDT: Jangan Kriminalisasi
2
Workshop Jalantara Berhasil Preservasi Naskah Kuno KH Raden Asnawi Kudus
3
Rapimnas FKDT Tegaskan Komitmen Perkuat Kaderisasi dan Tolak Full Day School
4
Ketum FKDT: Ustadz Madrasah Diniyah Garda Terdepan Pendidikan Islam, Layak Diakui Negara
5
LBH Ansor Terima Laporan PMI Terlantar Korban TPPO di Kamboja, Butuh Perlindungan dari Negara
6
Dukung Program Ketahanan Pangan, PWNU-HKTI Jabar Perkenalkan Teknologi Padi Empat Kali Panen
Terkini
Lihat Semua