Daerah

PMII Jepara Adakan Peringatan Harlah ke-51

Jum, 22 April 2011 | 02:30 WIB

Jepara, NU Online
Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) kabupaten Jepara, Sabtu malam (23/4) mendatang mengadakan peringatan harlah PMII ke-50 di depan sekretariat, Jalan KM Sukri No.139 Potroyudan. Beberapa kegiatan yang akan diselenggarakan antara lain tahlil, istighotsah, monolog serta orasi pergerakan. Rencananya akan dihadiri kader, alumni maupun Majelis Pimpinan Cabang (Mapimcab).

Abdul Khalik, ketua PC PMII kabupaten Jepara kepada NU Online mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Harlah PMII ke-51. “Kegiatan ini bertujuan untuk memperingati Harlah PMII ke-51. Momentum Harlah kami manfaatkan untuk menghadirkan kader, alumni dan Mapimcab dalam satu forum,” katanya saat ditemui di sekretariat PMII Jepara, Jalan KM Sukri No.139 Potroyudan, Rabu malam (20/4) kemarin.<>

Khalik mengungkapkan di usia yang ke-51 dirinya berharap PMII harus lebih dewasa dalam membangun visi dan visi organisasi. Selain itu tetap bergerak dan tetap dinamis dengan nilai-nilai Ahlus Sunnah wal-Jama’ah.

“Pada Usia ke-51 kami berharap agar PMII tambah dewasa dalam membangun visi dan misi organisasi. Juga tetap dinamis dalam nilai-nilai ajaran Ahlus Sunnah wal-Jama’ah,” tambah mahasiswa Sekolah Tinggi Teknik Desain Nahdlatul Ulama (STTDNU) Jepara. (qim)