Banyumas, NU OnlineÂ
Pesantren Miftahul Huda Pesawahan Kecamatan Rawalo Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah mewisuda 13 santri yang telah lulus menghafalkan Al-Qur'an 30 Juz bil ghoib.Â
Wisuda digelar bersamaan dengan acara haul pendiri Ke-41 dan ultah Ke-55 tahun Pesantren Miftahul Huda, yang diadakan Ahad (15/4) malam, di komplek pesantren setempat.
Ketiga belas santri tersebut terdiri dari 2 santri putra dan 11 santri putri. Masing-masing bernama Lulu Maemunah, Diana Nuri Amriyah, Azizah Afni Maghfiroh, Uswatun Khasanah, Dewi Nur Faizah, Vita Muflihah, Solichatun. Selanjutnya Mamba'ul Hikmah, Sofiatul Mahmudah, Mahbubatul Mu'awwanah, Mia Akromatun Nisa. Serta 2 santri putra dengan nama, Makhrus Siqki dan At'taillah Ainurrido.Â
KH Ulul Albab Al-Hafidz, pengasuh pesantren Miftahul Huda mengatakan, 13 santri yang diwisuda tersebut berasal dari Madrasah Aliyah (MA) Miftahul Huda Pesawahan.
Â
"Semuanya alumni MA, namun ada satu yang masih di bangku sekolah di MA kelas 3," katanya.Â
KH Ulul Albab menegaskan, Al-Qur'an bisa dipelajari dan dihafalkan oleh siapa saja, tak peduli umur dan situasi.Â
"Yang penting punya niat yang kuat dan kemauan untuk belajar," tegas Kepada MA Miftahul Huda Pesawahan itu. (Kifayatul Ahyar/Muiz)