Daerah

MA Hasyim Asyari Terbitkan “Mahabah Cinta Mahaba”

NU Online  ·  Senin, 6 September 2010 | 08:48 WIB

Jepara, NU Online
Sivitas akademika MA Hasyim Asyari Bangsri Jepara menerbitkan Antologi Puisi “Mahabah Cinta Mahaba.” Antologi Puisi yang berjumlah 42 karya tersebut diterbitkan atas kerjasama MA Hasyim Asyari dengan Penerbit Mahapena, Yogyakarta.

Beberapa puisi yang terdapat dalam antologi puisi diantaranya: Silvina Susianti (Rintihan dalam Kesunyian Malam), Nuril Lailatun Niswah (Dilema Hidup), Ihsanuddin (Lagu Para Santri), Imalatus Syarifah (Sentuhan Jiwa), Nur Hidayah (Diatas Panggung Kebusukan), Zahid Abdullah Siddiq (Di Bola Matamu Dunia Berlayar), Eva H (Rel Pikirku), Iga Kurniawan (Tikus-tikus Bangsa) dan Ida Umi Kulsum (Indonesia Mati).<>

Guru Bahasa Indonesia, Muhammad Mansyur, S.Pd mengatakan penerbitan antologi tersebut bertujuan untuk mengakomodir potensi siswa yang minat dalam tulis-menulis. “Kami berharap dengan penerbitan tersebut potensi siswa dapat tergali,” katanya kepada NU Online, Sabtu (4/09).

Sementara itu, KH Khoirul Faizin Abdar, Lc, kepala madrasah mengungkapkan penerbitan antologi puisi merupakan media dan sarana bagi siswa untuk lebih berpikir kreatif. Selain itu, untuk mengasah daya imajinasi, kreativitas serta kekritisan siswa terhadap masalah yang terjadi di sekeliling kita.

Faizin menambahkan, kedepan penerbitan tersebut harapnya menjadi agenda rutin untuk peserta didik. (qim)