Daerah

Kader Muda NU Manfaatkan Pasar Tumpah untuk Berwirausaha

NU Online  ·  Kamis, 1 Januari 2015 | 07:04 WIB

Majalengka, NU Online
Pelaksanaan pasar tumpah di Kecamatan Leuwimunding,Kabupaten Majalengka, Jawa Barat dimanfaatkan oleh warga Nahdliyin untuk berlatih wirausaha dengan turut serta berdagang. Pasar Tumpah yang digelar dari 23 Desember 2014 - 6 Januari 2015 dipusatkan di Alun-alun kecamatan setempat.
<>
Salah satu pedagang di Pasar Tumpah tak lain adalah Supriyatna, Kader IPNU Leuwimunding Majalengka. Dia sehari-hari berjualan pakaian di pasar tumpah untuk mengisi waktu liburan akhir tahunnya.

“Sehari-hari saya berjualan Pakaian dipasar tapi penghasilannya tak seberapa dan hadirnya pasar tumpah ini saya manfaatkan karena dimusim liburan akhir tahun ini banyak warga berbondong-bondong menuju pasar dadakan ini,” ujarnya.

Senada dikatakan, Irwan Kader Banser Satkoryon Leuwimunding, menurutnya keberadaan pasar tumpah ini bisa dimanfaatkan oleh kader muda NU untuk berlatih berwirausaha.

“Sedianya warga NU yang punya jiwa berwirausaha mampu memanfaatkan tempat keramaian untuk senantiasa mendapatkan penghasilan dengan berjualan atau semacamnya. Karena Saya sendiri yang berjualan buku tulis dan bacaan ini hanya saat ada pasar tumpah,” tandasnya.

Dengan adanya pasar tumpah dan menjual buku, Irwan secara tidak langsung ingin memperkenalkan kepada masyarakat beberapa buku-buku karya orang-orang NU yang tersedia. Harapannya, secara tak langsung masyarakat leuwimunding banyak mengenal tentang tradisi-tradisi NU. Irwan berharap Wirausaha muda mestinya muncul dari kalangan NU.

“Karena, Nahdlatu Tujjar dulu yang digagas para sesepuh NU, sehingga kita tak hanya berkutat pada persoalan agama namun, kebangkitan para pedagang NU muncul dari anak muda,” pungkasnya. (Aris Prayuda/Mahbib)