Daerah

Istighotsah Menjadi Sarana Satukan Warga NU

NU Online  ·  Senin, 10 Juni 2013 | 13:02 WIB

Kudus, NU Online
Ribuan nahdliyin mengikuti istighotsah dan tahlil umum yang diadakan Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Kaliwungu Kudus. Kegiatan ini menjadi sarana berkumpul dan menyatukan warga.<>

“Kita beristighotsah supaya warga NU menyatu kembali berkhidmah dalam satu wadah organisasi NU dan badan otonomnya,” terang Ketua panitia, Marhaban kepada NU Online di sela kegiatan.

Istighotsah dan tahlil yang digelar di halaman gedung NU desa Garung lor, Ahad (9/6) kemarin dimulai pukul 13.30 ini. Para jamaah terlihat khusuk membaca tahlil serta istighotsah yang dipimpin KH.Choirozyad Turaihan Adjuri dan katib Syuriyah PCNU Kudus KH Ahmadi Abdul Fatah.

Menurut Marhaban, momentum peringatan ini memilki makna penting dalam rangka menyatukan kembali warga NU pasca pelaksanaan pilihan bupati (pilbup) kabupaten Kudus. Pada pilbup kemarin, katanya, sebagian warga NU tercerai berai akibat perbedaan pilihan.

Selain itu, kegiatan ini dimaksudkan memperingati Isra’ Mi’raj dan harlah ke 90 Nahdlatul Ulama dengan tujuan untuk mengenang dan mendo’akan ulama dan kiai yang mendirikan dan berjuang pada organisasi Nahdlatul Ulama.

“Kegiatan ini mentahlilkan arwah warga NU kecamatan Kaliwungu khususnya dan umumnya se-kudus yang telah meninggal dunia mendahului kita,” ujar guru Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Prambatan Kudus..

Rangkaian peringatan harlah NU ini sudah dimulai sejak pagi hari berupa khotmil qur’an bil ghoib bersama 10 hafidz asal daerah setempat. Bersamaan itu pula, dilaksanakan pembacaan arwah kiriman warga NU berjumlah 12.500 arwah yang kemudian di-tahlilkan pada acara siang hari tersebut .

“Pada kesempatan ini juga kami melakukan penggalian dana untuk pembiayaan meneruskan pembangunan Aula gedung MWC NU. Hasil yang dikumpulkan dari warga NU sekarang ini sejumlah 25 juta lebih,” imbuh Marhaban.

Disamping ribuan nahdliyin, Mustasyar PBNU KH Sya’roni Ahmadi secara khusus hadir dan menyampaikan mauidhah hasanah. Turut hadir juga Rois syuriyah PCNU Kudus KH Ulil Albab Arwani, Ketua PCNU KH Chusnan Ms dan jajaran pengurus MWC serta Ranting NU se Kaliwungu. 


Redaktur     : A. Khoirul Anam
Kontributor : Qomarul Adib