Harlah I Unisnu Pecahkan Rekor Makan Jagung Terbanyak
NU Online · Selasa, 22 April 2014 | 18:16 WIB
Jepara, NU Online
Dalam rangka memperingati dies natalis I atau harlah, Universitas Islam Nahdlatul Ulama (Unisnu) Jepara bekerjasama dengan Himpunan Produksi Pangan dan Oleh-oleh Khas Daerah (Hippoda) berhasil memecahkan rekor Makan Jagung Bogana terbanyak.
<>
Dua piagam penghargaan digondol pada kegiatan berlangsung di Pantai Kartini, Selasa (22/4) pagi. Piagam diterima dari Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (Leprid) yang diwakili Dinda dari Tim Representatif Leprid Unisnu dan Hippoda.
Azza Amriana, Ketua Hippoda mengatakan, kegiatan bertujuan untuk mengabadikan salah satu menu masakan karya RA Kartini. “Ini adalah momen untuk mengabadikan menu Kartini,” katanya disela-sela kegiatan.
Menu Jagung Bogana, lanjut Azza, terdiri dari beras jagung yang dicampur dengan kunir sehingga bisa berwarna kuning. Agar rasanya lezat masakan, imbuhnya, ditambah dengan racikan bumbu dan daging. “Untuk menyediakan 2000 orang kami menyediakan 270 kg jagung Bogana.”
Dekan FEB Unisnu, M Imron menyatakan, kegiatan merupakan rangkaian Dies Natalis I Unisnu. Menurut Imron pihaknya akan menyupport kegiatan yang bernilai berpendidikan. “Utamanya untuk mengenang RA Kartini,” jelasnya.
H Ahmad Marzuqi dalam sambutannya menyebut pemecehan rekor makan jagung bogana terbanyak merupakan upaya pengembangan wisata kabupaten Jepara. Sebelum 1998, potensi hutan di Jepara luar biasa. Setelah tahun tersebut, hutan jati yang dimanfaatkan untuk dunia industri kian minim. “Lahan tersebut kini untuk menanam jagung. Sehingga bisa dimanfaatkan untuk menu jagung bogana” tambahnya.
Bupati didampingi istri Hj Khuzaimah beserta Forkopinda usai pembukaan secara simbolis memakan menu jagung dilanjutkan dengan masyarakat yang memadati area Pantai Kartini Jepara. (Syaiful Mustaqim/Abdullah Alawi)
Terpopuler
1
LBH Ansor Terima Laporan PMI Terlantar Korban TPPO di Kamboja, Butuh Perlindungan dari Negara
2
Dukung Program Ketahanan Pangan, PWNU-HKTI Jabar Perkenalkan Teknologi Padi Empat Kali Panen
3
Menbud Fadli Zon Klaim Penulisan Ulang Sejarah Nasional Sedang Uji Publik
4
Guru Didenda Rp25 Juta, Ketum PBNU Soroti Minimnya Apresiasi dari Wali Murid
5
Gus Yahya Sampaikan Selamat kepada Juara Kaligrafi Internasional Asal Indonesia
6
Kurangi Ketergantungan Gadget, Menteri PPPA Ajak Anak Hidupkan Permainan Tradisional
Terkini
Lihat Semua