Daerah

Cinta NU, Nenek 69 Tahun Ini Semangat Jalan Pagi Bareng Gus Mus

Ahad, 8 Maret 2020 | 04:15 WIB

Cinta NU, Nenek 69 Tahun Ini Semangat Jalan Pagi Bareng Gus Mus

Nenek-nenek ini sangat bersemangat dan antusias mengikuti jalan pagi bareng Gus Mus di Rembang, Ahad (8/3). (Foto: NU Online/Ikhda)

Rembang, NU Online
Jalan Pagi Bareng Gus Mus yang diselenggarakan Pimpinan Cabang Fatayat Nahdlatul Ulama (PC Fatayat NU) Rembang dan Pimpinan Cabang (PC) IPPNU Rembang berlangsung meriah.

Kegiatan dalam rangka menyambut harlah ke-70 Fatayat NU dan ke-65 IPPNU ini digelar Ahad (8/3) pagi. Seluruh masyarakat dapat turut berpartisipasi dalam acara itu, termasuk nenek-nenek berusia 69 tahun yang tampak antusias mengikutinya.

Suharni (69) dan Tansih (69), dua nenek peserta Jalan Pagi Bareng Gus Mus mengaku senang bisa mengikuti jalan pagi bareng Gus Mus. Semangat keduanya karena kecintaan mereka berdua kepada NU. Dua nenek itu datang bersama teman-temannya di Muslimat NU dan majelis jamaah ngaji Gus Mus.

“Dari pagi saya sudah siap-siap, lalu jalan kaki menuju Alun-alun Rembang. Saya semangat sekali mengikuti jalan sehat. Karena saya juga santri ngajinya Gus Mus di Leteh setiap Selasa pagi dan Jum’at pagi,” ungkap Nenek Suharni yang diamini Nenek Tansih.

Meski keduanya sehari-hari sibuk merawat cucu masing-masing, tapi mereka tetap memiliki stamina yang kuat untuk mengikuti jalan pagi dari start Alun-alun Rembang melewati Jalan Diponegoro, Jalan Kartini, Jalan Soetomo, Jalan KH Mas Mansyur, hingga finish di alun-alun Rembang.

Suharni berharap keikutsertaannya mendapat berkah dari para kiai NU. Ia juga berharap mendapat hadiah umroh yang telah disiapkan panitia. Akan tetapi, jika belum rejekinya, bagi diia tidak masalah. Ia mengaku sangat bahagia bisa bertemu dengan orang-orang sholeh.

Dalam acara tersebut, dibagikan doorprize utama dua paket umroh. Doorprize lainnya seperti sepeda, kulkas, TV, mesin cuci, kipas, kompor, dan masih banyak lainnya juga telah disiapkan panitia. Tak disangka, Gus Mus ikut membagikan doorprize dengan memberikan batu mulia dan gelang kayu miliknya. 

Para putri kesayangan Gus Mus tampak mengawal kiai kharismatik yang pernah menjabat Rais Aam Syuriyah PBNU ini. Antara lain, Ienas Tsuroiya, Kautsar Mustofa Uzmut, dan tentu saja Rabiatul Bisyriyah selaku Ketua PC Fatayat NU Kabupaten Rembang.

Jalan pagi tersebut melibatkan berbagai elemen masyarakat mulai dari IPPNU, Fatayat NU, Muslimat NU, para santri, hingga masyarakat umum. Tidak hanya perempuan, dalam acara tersebut juga diikuti banyak peserta lelaki.

Kontributor: Afina Izzati
Editor: Musthofa Asrori