Daerah

Ansor Waykanan Dukung Pertumbuhan Literasi di Masyarakat

NU Online  ·  Ahad, 9 November 2014 | 12:03 WIB

Waykanan, NU Online
Wakil Bendahara II GP Ansor Waykanan Tri Budi Setiawan menyerahkan 200 buku “Migrasi Aman” kepada Ketua Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) Lampung Eni Amaliah. Buku ini diserahkan sebagai wujud dukungan GP Ansor atas Pelatihan Pengelolaan Perpustakaan Tingkat Dasar bagi Perpustakaan Sekolah, Desa, dan Taman Baca di aula Kecamatan Banjit, Waykanan, Sabtu (8/11).
<>
"GP Ansor Waykanan membuka diri dan siap berpartisipasi aktif dalam kegiatan bersifat positif dan mempunyai maslahat bagi umat sehubungan kami juga mempunyai program Ansor Digdaya (Mendidik Generasi Memberdayakan Masyarakat)," ujar Tri.

Tri menambahkan, kegiatan ini sangat tepat untuk menumbuhkembangkan minat masyarakat pada umumnya dan remaja pada khususnya. Karena, buku adalah jendela dunia.

Sumbangan buku Migrasi Aman itu juga lebih memudahkan GP Ansor Waykanan dalam mengampanyekan antitraficking di daerah setempat. (Heri Amanudin/Alhafiz K)