Warta

Laskar Sweeping Kegiatan Waria

Selasa, 18 Oktober 2011 | 02:06 WIB

Sukoharjo. NU Online
Kegiatan lomba bola voli dan fashion show yang di selenggarakan oleh Himpunan Waria Solo (HIWASO), di sweeping oleh anggota organisasi kemasyarakatan Islam, public biasa menyebut dengan istilah Laskar, di lapangan Desa Banaran, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah,  Ahad (16/10).

Sekretaris Desa Banaran Suharja, kepada NU Online menjelaskan bahwa, para waria itu mayoritas adalah para pendatang, yang bekerja di Kota Solo, tapi kost di wilayah Desa Banaran. Setiap hari Senin, mereka mengadakan kegiatan olah raga bola voli saja tanpa fashion show.
<>
“Kegiatan HIWASO, sepengetahuan saya sudah memasuki tahun ke tiga, mereka menyelenggrakan lomba bola voli antar waria se Solo  dengan diakhiri fashion show,” katanya Senin.

Persoalannya kegiatan HIWASO itu tak memiliki izin dari pemerintah setempat. “Baru saja mereka datang kesini minta masukan. Saya sarankan untuk colling down dulu,” jelas Suharja.

Menurut sumber NU Online, para waria lari terbirit birit ketika puluhan Laskar datang mengendarai sepeda motor, lengkap dengan pentungan membubarkan kegiatan turnamen bola voli dan fashion show.

Saat peristiwa berlangsung, sebenarnya turnamen bola voli sudah rampung, dan dilanjutkan acara dangdut-an sambil memamerkan fashion show.

”Ketika itu, tiba-tiba saja datang Laskar beserta rombongan mengendarai sepeda motor, membawa pentungan dengan mengenakan penutup muka. Para waria yang lagi asyik joget dan fashion show, langsung lari pontang panting. Waria banyak yang mengalami luka ringan,” katanya.

Sementara Kapolres Sukoharjo, AKBP Pri Hartono EL, melalui Kapolsek Grogol , AKP Agus Setiyono mengatakan, dalam insiden itu tidak ada yang mengalami luka serius. ” Setahu saya turnamen itu memang tidak ada izinya,” ujar Agus.

Redaktur    : Mukafi Niam
Kontributor: Cecep Choirul Sholeh


Terkait