Nasional

Awal Rajab 1442 H Jatuh pada Sabtu 13 Februari, Ini Doa dan Amalannya

Jum, 12 Februari 2021 | 13:35 WIB

Awal Rajab 1442 H Jatuh pada Sabtu 13 Februari, Ini Doa dan Amalannya

Sejumlah ibadah dianjurkan selama bulan Rajab. (Foto: NOJ/NDe)

Jakarta, NU Online
Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU) mengikhbarkan bahwa awal Rajab 1442 H jatuh pada Sabtu (13/2) atau mulai Jumat (12/2) malam.


"Sebagai tindak lanjutnya maka awal bulan Rajab 1442 H bertepatan dengan Sabtu Kliwon 13 Februari 2021 M (mulai malam Sabtu) atas dasar rukyah," kata Ketua LF PBNU KH Sirril Wafa melalui siaran tertulis pada Jumat (12/2).


Hal itu berdasarkan hasil rukyatul hilal yang berhasil melihat keberadaan bulan. Setidaknya, ada dua lokasi yang berhasil melihat hilal, yakni Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat; dan Tanjung Priok, Jakarta.

ADVERTISEMENT BY OPTAD


Sebagai informasi, hilal berada di posisi 7 derajat 19 menit berdasarkan hisab tahqiqy tadqiky ashri kontemporer khas Nahdlatul Ulama dengan markaz Gedung PBNU Jalan Kramat Raya 164 Jakarta Pusat (koordinat 6º 11’ 25” LS 106º 50’ 50” BT). Sementara itu, ijtimak terjadi pada Jumat (12/2) pukul 02:01:26 WIB.


Kondisi hilal tersebut sudah memenuhi kriteria imkanurrukyah setidaknya 2 derajat dan ijtimak 15 jam dari waktu terbenamnya matahari.

ADVERTISEMENT BY ANYMIND


Letak Matahari terbenam pada 13 derajat 45 menit 58 detik selatan titik barat, sedangkan letak hilal berada di posisi 14 derajat 37 menit 53 detik selatan titik barat dengan kedudukannya pada 0º 51’ 55” selatan Matahari dan berposisi miring ke selatan. Hilal dapat terlihat selama 33 menit 23 detik.

 

ADVERTISEMENT BY OPTAD

Rajab bulan mulia


Bulan Rajab merupakan salah satu bulan haram, artinya bulan yang dimuliakan. Dalam Islam, terdapat empat bulan haram, yakni Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab. Rasulullah mencontohkan, saat memasuki bulan Rajab beliau membaca:


اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ

ADVERTISEMENT BY ANYMIND


Allâhumma bârik lanâ fî rajaba wasya‘bâna waballighnâ ramadlânâ “Duhai Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya’ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadlan.” (Lihat Muhyiddin Abi Zakariya Yahya bin Syaraf An-Nawawi, Al-Adzkâr, Penerbit Darul Hadits, Kairo, Mesir)


Banyak ibadah yang menjadi amalan-amalan bulan Rajab. Selain berdzikir dan berdoa, pada bulan Rajab umat Islam juga dianjurkan untuk puasa sebanyak-banyaknya, sebagaimana juga pada bulan-bulan haram lainnya. Sebutan sebagai bulan haram merujuk sejarah dilarangnya umat Islam mengadakan peperangan pada bulan-bulan itu.

 

ADVERTISEMENT BY ANYMIND

Pewarta: Syakir NF
Editor: Muhammad Faizin


 

ADVERTISEMENT BY ANYMIND