Sebagai upaya memupuk silaturrahmi dan meningkatkan potensi santri dilingkungan pesantren, Rabithah Ma’had Al Islamiyah (RMI) Cabang Brebes akan menggelar kemah santri dan Pekan olah raga dan seni (Porseni) antar Pesantren.
Rencana tersebut tercetus saat pembentukan panitia dan pembuatan draf rapat kerja (Raker) RMI di Gedung PCNU Selasa (23/3). “Selama ini, antar pesantren dan santrinya tidak terjalin interaksi, sehingga perlu dibangun silaturrahmi,” tutur Ketua Cabang RMI Brebes Drs H Nasrudin di Gedung PCNU Brebes.<>
Jalinan silaturrahmi, lanjutnya, akan dirajut melalui kemah santri dan Porseni. Diharapkan, kualitas santri dapat meningkat dengan saling bertukar kemampuan olah raga dan seni Islami.
Raker yang akan digelar 15 April di Gedung PCNU itu bakal diikuti 180 pesantren se Kabupaten Brebes. Agenda inti meliputi evaluasi dan penetapan program kerja yang dibagi dalam tiga komisi, yakni komisi organisasi, program kerja dan rekomendasi.
“Kemah dan Porseni Santri menjadi program prioritas yang akan ditetapkan,” terang Nasrudin yang didampingi Wakil Ketua RMI Agus Mudrik Alkhaelani. (was)
Terpopuler
1
Dilantik, Berikut Susunan Lengkap Idarah 'Aliyah JATMAN Masa Khidmah 2025-2030
2
Penggubah Syiir Tanpo Waton Bakal Lantunkan Al-Qur’an dan Shalawat di Pelantikan JATMAN
3
Rais Aam PBNU: Para Ulama Tarekat di NU Ada di JATMAN
4
Gencatan Senjata Israel-Hamas
5
Khutbah Jumat: Muharram, Bulan Hijrah Menuju Kepedulian Sosial
6
Gus Yahya: NU Berpegang dengan Dua Tradisi Tarekat dan Syariat
Terkini
Lihat Semua