Lagi, Pesantren Krapyak Juara Umum MQK
NU Online · Jumat, 21 Desember 2012 | 02:45 WIB
Bantul, NU Online
Yayasan Ali Maksum Pondok Pesantren Krapyak Yogyakarta kembali menjadi juara umum Musabaqoh Qiro`atil-Kutub (MQK) yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Kab. Bantul di Pesantren Al-Imdad Pandak Bantul, Kamis (21/12).
<>
Perolehan 22 medali emas, dari 38 cabang yang dipertandingkan, menjadikan Pesantren Krapyak berhak mempertahankan Trophi Bupati Bantul. Juara umum pertama diraih saat musabaqoh diadakan di Pesantren Fadlun Minaallah, tahun lalu.
Dengan demikian, Krapyak tercatat sebagai pesantren yang berhasil menjadi juara umum dua kali berturut-turut. Dan, pada bulan Juni lalu, pesantren Krapyak juga menjadi juara umum MQK yang diadakan Kemenag Kabupaten Bantul.Â
H Masruchin, salah satu guru di Krapyak, mengatakan, keberhasilan santri-santri Krapyak disebabkan karena kegigihan proses belajar mengajar atau mengaji tiap hari, bukan saja latihan untuk mempersiapkan perlombaan.
"Perlombaan ini selingan saja, selebrasi saja, meski tetap penting untuk menguji kemampuan baca kitab dan mental ketemu santri lain. Yang lebih penting proses tiap harinya," ujar Masruchin, saat dihubungi NU Online, Jumat (21/12) pagi.
Penulis: Hamzah Sahal
Terpopuler
1
LBH Ansor Terima Laporan PMI Terlantar Korban TPPO di Kamboja, Butuh Perlindungan dari Negara
2
Dukung Program Ketahanan Pangan, PWNU-HKTI Jabar Perkenalkan Teknologi Padi Empat Kali Panen
3
Menbud Fadli Zon Klaim Penulisan Ulang Sejarah Nasional Sedang Uji Publik
4
Guru Didenda Rp25 Juta, Ketum PBNU Soroti Minimnya Apresiasi dari Wali Murid
5
Kurangi Ketergantungan Gadget, Menteri PPPA Ajak Anak Hidupkan Permainan Tradisional
6
Gus Yahya Sampaikan Selamat kepada Juara Kaligrafi Internasional Asal Indonesia
Terkini
Lihat Semua