Nasional

Ini Rangkaian Acara Peringatan Maulid dan Hari Pahlawan di Pekalongan

Kam, 22 November 2018 | 10:30 WIB

Ini Rangkaian Acara Peringatan Maulid dan Hari Pahlawan di Pekalongan

Panggung kehormatan acara GP Ansor di Pekalongan

Pekalongan, NU Online
Sebanyak 100 ribu anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) dari berbagai daerah di Jawa Tengah DAN Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), turut serta dalam acara peringatan Maulid Nabi dan Hari Pahlawan yang dihelat Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor di Alun-alun Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Kamis (22/11).

Keterangan yang dihimpun NU Online, Presiden RI H Joko Widodo dijadwalkan akan ikut menghadiri acara tersebut beserta sejumlah tokoh lainnya antara lain Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj, para kiai seperti Habib Luthfi, KH Dimyati Rois, Tuan Guru Turmudzi, Gubernur Jateng, Kapolda Jateng, Bupati Pekalongan, dan undangan lainnya.

Pantauan NU Online, suasana sekitar Alun-alun Kajen sudah mulai dipenuhi para pemuda berseragam Ansor dan Banser. Panggung yang didominasi warna hijau untuk para tamu undangan, juga telah disiapkan.

Berdasarkan jadwal yang diterima dari panitia, kegiatan peringatan Maulid Nabi dan Hari Pahlawan di Kajen Pekalongan ini akan dimulai sejak pukul 17.00, yakni para peserta mulai memasuki lokasi acara, dilanjutkan dengan shalat Maghrib berjamaah.

Usai shalat, acara berlanjut dengan pembacaan tahlil yang akan dipimpin oleh perwakilan dari pengurus Pimpinan Pusat Rijalul Ansor. Selain tahlil, juga akan dibacakan sholawat Asyghil dan kitab maulid, hingga waktu Isya.

Setelah selesai shalat Isya berjamaah, acara akan dimeriahkan dengan sejumlah pentas seni antara lain penampilan musik shalawat oleh Suma Budhaya yang dipadukan dengan alat musik angklung. Selain itu juga beberapa penampilan teatrikal yang dibawakan Anter Dans, serta menyanyikan lagu Syubbanul Wathon yang dibawakan Veve Zulvikar.

Pada pukul 19.30, Presiden RI Joko Widodo dijadwalkan tiba di lokasi. Di acara ini, nantinya Presiden akan memberikan pidato pengarahan dan menerima bendera Merah Putih dari Ketua Umum PP GP Ansor H Yaqut Cholil Qoumas, sebagai simbol penutupan rangkaian kegiatan Kirab Satu Negeri (KSN).

Acara ditutup dengan pembacaan doa yang akan disampaikan oleh Rais Aam Idarah Aliyah Jam’iyyah Ahlit Thariqah Al-Mu’tabarah An-Nahdliyyah (JATMAN) Habib Muhammad Luthfi bin Ali Yahya. Pukul 22.05, diperkirakan acara berakhir dan para peserta kembali pulang ke daerah masing-masing. (Ajie Najmuddin/Muiz)