Nasional

Ajakan Infak kepada Masyarakat untuk Pengembangan NU Online

Sel, 11 Juni 2024 | 22:00 WIB

Jakarta, NU Online

NU Online membuka infak untuk pengembangan aplikasi Super App NU Online. Hal ini mengingat pembiayaan yang berkesinambungan untuk penguatan sumber daya manusia (SDM) hingga pemeliharaan dan pembaruan teknologi yang terus berkembang tanpa mengenal waktu.
 

Di samping itu, kebutuhan lain yang tidak kalah penting adalah memperbarui aneka macam konten yang relevan dan dibutuhkan masyarakat, hingga perluasan jejaring kader NU serta jaringan dalam bidang teknologi informasi dan intelektual.


"Ke depan, jika gerakan donasi Rp10 ribu untuk pengembangan NU Online ini sukses, kita akan mengirim para kontributor di negara-negara penting, sehingga bisa memasuki informasi global untuk masyarakat kita. Dan sebaliknya, kita mengirimkan informasi untuk masyarakat global," kata Direktur Utama NU Online Hamzah Sahal, pada Selasa (11/6/2024).


Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa gerakan infak ini paling masuk akal untuk dilakukan. Jika berhasil lagi, semisal sebulan mendapatkan Rp3 miliar dari 300 ribu pembaca yang berinfak tiap bulan, maka akan ada 60-70 kader NU/santri berkarier di NU Online.


"Kaderisasi kita di bidang intelektual, aktivis, dan teknologi, insyaallah akan lancar. Jika media kita cemerlang, cerdas, dan canggih, maka akan terjadi multiefek yang mengagumkan," ujarnya.


Infak ini merupakan upaya fasilitasi pengelola NU Online untuk komunikasi dan partisipasi para pengguna dalam pengembangan NU Online.


"Ini upaya membangun komunikasi dengan cara membangun engagement yang tidak konvensional, karena terkait teknologi. Kita memerlukan partisipasi umat atau masyarakat umum, tidak sebatas NU," ujarnya.


Hamzah menegaskan bahwa donatur tidak perlu khawatir terkait pemanfaatan donasinya. Sebab, NU Online memberikan laporan secara berkala, baik pemasukan maupun penyalurannya. Dengan begitu, transparansi dan akuntabilitasnya tidak lagi perlu diragukan.


"Itu bisa dilihat langsung melalui aplikasi dan pemberitaan di NU Online, baik laporan secara tertulis maupun dokumentasinya," pungkasnya.


Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas juga sudah berinfak melalui NU Online Super App ini. Ia juga mengajak masyarakat untuk turut serta berinfak untuk dan melalui NU Online Super App.


"Saya sudah mencoba. Manfaatnya gede banget. Jika mau zakat, berinfaq, sedekah atau ingin berkontribusi untuk mengembangkan super app ini, juga mudah. Coba deh. Insya Allah berkah.. Qobuuul..," tulis Gus Yaqut melalui akun Facebook pribadinya.


Adapun infak dapat dilakukan melalui aplikasi Super App NU Online dengan langkah-langkah sebagai berikut.

1. Buka NU Online Super App
2. Klik banner Dukung NU Online Super App
3. Ketik/klik jumlah rupiah
4. Pilih cara pembayaran