Abuja, NU Omline
Presiden Nigeria Muhammadu Buhari bersumber pemerintahannya akan meningkatkan kampanye melawan pemberontak ekstremis yang mengatasnamakan Islam, Boko Haram.
"Teroris dan penjahat harus diperangi dan dihancurkan tanpa henti sehingga mayoritas kita bisa hidup dalam damai dan aman," kata Buhari dalam pidato di televisi seperti dilaporkan AP, Selasa (22/8).
Buhari menyatakan hal itu setelah lebih dari tiga bulan menjalani perawatan medis di London.
Ia berjanji bakal memperkuat dan menghidupkan kembali pertempuran melawan unsur-unsur Boko Haram yang menurutnya telah memakan banyak korban akibat aksi-aksi brutalnya. Ia menyebut Boko Haram sedang menjajaki serangkaian serangan baru.
Boko Haram didirikan Mohammed Yusuf di Maiduguri pada 2002 dengan motivasi politik menegakkan negara Islam murni. Kelompok garis keras ini mempromosikan terwujudnya masyarakat Islam yang "haram" melakukan aktivitas politik maupun sosial yang berasal dari Barat, seperti pemilu, pendidikan sekuler, dan memakai gaya pakaian tertentu.
Hingga kini, Boko Haram melakukan makar dan menimbulkan malapetaka bagi warga Afrika dengan munculnya gelombang aksi bom, penculikan, permusuhan terhadap perbedaan etnis dan agama, serta tindak kekerasan lainnya. (Red: Mahbib)