Daerah

Toni Syaifuddin Pimpin Ansor Kesamben Jombang

Sen, 23 Desember 2019 | 03:30 WIB

Toni Syaifuddin Pimpin Ansor Kesamben Jombang

Akhmad Toni Syaifuddin (kiri) Ketua PAC GP Ansor Kesamben, Kabupaten Jombang, Jawa Timur. (Foto: NU Online/Nuruddin Suryanulloh)

Jombang, NU Online
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang, Jawa Timur menggelar Konferensi Anak Cabang (Konferancab) Ahad (22/12) di Pulau Gili Ketapang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.
 
Tempat forum musyawarah Ansor tertinggi di tingkat kecamatan ini tidak biasa dilakukan sebelum-sebelumnya. Hal ini sengaja ditempuh untuk memberikan suasana baru bagi para peserta musyawarah, dan diharapkan mampu merumuskan produk-produk hukum yang menunjang kemajuan Ansor Kesamben ke depan.
 
Dalam forum ini para peserta menyepakati Akhmad Toni Syaifuddin sebagai nahkoda. Pria muda yang terpilih secara aklamasi ini memimpin kedua kalinya di PAC Ansor Kesamben. Saat ini ia juga berkhidmah di Pengurus Cabang (PC) Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Jombang sebagai Manajer Fundraising.
 
"Dalam konferensi tersebut, terpilihlah Akhmad Toni Syaifuddin secara aklamasi," kata Ketua Panitia Konferancab GP Ansor Kesamben, Ali Saddam, Ahad (22/12).
 
Pria yang akrab disapa Bib Sadam ini menambahkan, peserta konferensi diikuti oleh delapan ranting dari 14 ranting yang ada di PAC Ansor Kesamben. Dan jumlah ranting ini  sesuai dengan hasil akreditasi yang dilakukan oleh Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Jombang tahun lalu.
 
Terkait alasan dipilihnya tempat wisata sebagai titik konferensi, ia menjelaskan, selain ingin memberikan suasana yang dinilai lebih nyaman, hal ini juga tentu akan membantu konsentrasi setiap peserta agar tidak terlalu jenuh dalam mengikuti sejumlah rangkaian forum musyawarah. Dengan begitu, lanjutnya, setiap tahap konferensi bisa dilalui dengan maksimal.
 
"Disamping itu setelah kita laksanakan konferensi, kita ajak mereka untuk snorkling menikmati keindahan bawah laut di pulau ini," lanjutnya.
 
Diharapkan ke depan, suasana tersebut memberikan dampak positif tersendiri bagi segenap pengurus dan anggota Ansor di Kesamben. Spirit memajukan organisasi kian kuat, demikian juga semangat mereka semakin meningkat. Sehingga di bawah pimpinan Toni Syaifuddin Ansor Kesamben lebih perkembangan pesat. 
 
Sementara itu, utusan Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Jombang, Zaki Abdus Shomad mengapresiasi pelaksanaan kegiatan konferensi yang digelar di ruang terbuka di tempat wisata. Hal ini menurutnya adalah salah satu inovasi yang positif dari jajaran pengurus Ansor Kesamben.
 
"Ini adalah acara yang tidak pernah dilakukan oleh PAC lain ketika melaksanakan konferensi, yang mana acara dilaksanakan outdoor bahkan di tempat wisata sekalipun. Acara semacam ini menandakan bahwa Ansor semakin maju dan berkembang dalam mengikuti zaman," tuturnya.
 
Ia berharap bisa dicontoh oleh pengurus Ansor yang lain dengan inovasi-inovasi lain yang bernilai positif. "Sudah saatnya kita melakukan inovasi-inovasi dalam organisasi, agar semangat anggota yang notabene para pemuda harus terus tumbuh dan tidak mudah pudar (menyerah atau putus asa) dengan terus konsisten berorganisasi," pungkas Wakil Sekretaris PC GP Ansor Jombang ini.
 
Kontributor: Nuruddin Suryanulloh
Editor: Syamsul Arifin