Daerah

Dua Gol Sang Kapten Bawa Nurul Hikmah Sragen Juara

NU Online  ·  Sabtu, 1 September 2018 | 23:30 WIB

Dua Gol Sang Kapten Bawa Nurul Hikmah Sragen Juara

Pesantren Nurul Himkah Sragen Juara LSN subregion 2 Soloraya

Solo, NU Online
Meski berstatus sebagai debutan, kesebelasan Pesantren Nurul Hikmah Sambungmacan Sragen Jawa Tengah mampu menorehkan prestasi sebagai juara Liga Santri Nusantara (LSN) 2018 Region Jateng 2 Subregion Soloraya.

Hasil tersebut diraih pemain Nurul Hikmah setelah mengalahkan Darul Mubtadi'ien Jomblang Karanganyar pada laga yang dihelat di Stadion Sriwedari Solo, Sabtu (1/9) dengan skor tipis 2-1.

Di babak pertama Darul Mubtadi'ien sebetulnya mampu memimpin terlebih dahulu. Melalui gol yang dicetak pemain nomor sembilan, Hendra, mampu memberikan keunggulan untuk Darul Mubtadi'ien 1-0.

Usai turun minum, Nurul Hikmah bermain dengan jumlah pemain 10 orang, karena salah satu pemainnya mendapat kartu merah. Namun, hal tersebut tak mengendorkan semangat juang mereka.

Di luar dugaan, Nurul Hikmah kemudian mampu membalikkan keadaan melalui dua gol yang dicetak sang kapten Ridwan Adimas Yudhatama, masing-masing di menit 33 dan 56. Skor 2-1 bertahan hingga peluit akhir dibunyikan wasit. Nurul Hikmah juara!

Hasil kemenangan ini disyukuri manajer Nurul Hikmah, Danang Asqolany, mengingat sejak awal ia tidak menargetkan apa-apa kepada anak asuhnya.

"Alhamdulillah, kita ikut LSN untuk memeriahkan pestanya santri Nusantara. Dari awal tidak punya target apa-apa. Juara berarti rejeki yang harus disyukuri. Yang kalah semoga juga bahagia dengan pesta ini," ujar Danang.

Sementara itu, bagi tim Darul Mubtadi'ien, kegagalan menjadi juara ini menjadi yang kedua kalinya. Setelah dalam final tahun lalu, mereka juga kalah dari Walisongo. 

Menariknya, dari dua kali keikutsertaan mereka di LSN, dua kali pula mereka mampu mencapai babak final. "Kita mengakui tim lawan hebat, meskipun hanya tinggal 10 pemain mereka masih bisa mencetak gol. Insyaallah tahun depan kami akan berlatih lagi untuk menutupi kelemahan yang kita punya," terang manajer Darul Mubtadi'ien Rudi Handoko.

Selanjutnya, pemenang laga ini akan memperebutkan satu tiket ke babak nasional, melawan tim asal Temanggung Darul Muttaqien, dalam pertandingan yang digelar di Stadion Sriwedari, Sabtu (8/9) mendatang. (Ajie Najmuddin/Muiz)