Daerah

Bakti Sosial Warnai Peringatan Maulid Nabi

Jum, 1 Maret 2013 | 12:52 WIB

Wonosobo, NU Online
Warga Perumahan Purnamandala, Wonosobo, memperingati maulid nabi dengan melakukan pengobatan gratis di halaman depan masjid Baitul Mujahidin, Jum’at (1/3).<>

Pengobatan gratis dilaksanakan berkat kerjasama dengan Rumah Sakit Islam (RSI) Kabupaten Wonosobo.

Puluhan warga lanjut usia (lansia) terlihat memadati halaman masjid Mujahidin Purnamandala. Para warga berdatangan memenuhi undangan dari panitia penyelnggara.

“Acara ini sebagai wujud kecintaan kita kepada Rasulullah dan sekaligus meniru sikap beliau yang selalu berbuat baik kepada orang lain. Setidaknya dengan kegiatan kesehatan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat, terutama dalam hal kesehatan,” ungkap Umar Ketua Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW Perumahan Purnamandala, Jum’at (1/3)

Menurut Umar, kegiatan ini merupakan rutinitas setiap muslim saat merayakan maulid nabi muhammad SAW setiap tahun. Selain, itu masyarakat juga memeriahkannya dengan menggadakan pengobatan gratis dan pemeriksaan kesehatan.

“Alhamdulilah peringatan Maulid nabi Muhammad SAW ini sangat meriah dan pada peringatan ini kami mencoba membuat konsep yang baru dengan memberikan pengobatan dan pemeriksaan secara gratis,” jelasnya.

Disebutkan pula, kegiatan pengobatan gratis itu meliputi Cek Gula Darah, Cek tekanan Darah, Cek Asam Urat, Cek Golongan Darah serta Cek Kolesterol Murah. Semua Kegiatan tersebut hasil kerjasama dengan RSI. “Jadi dari RSI untuk pengobatan kepada masyarakat gratis. Namun, untuk Cek Kolestrol peserta ditanggung biayaya 50 persen,” jelasnya.

Bukan hanya itu, Kata Umar, selain pengobatan gratis pada Sabtu (2/3) juga akan dilaksanakan khitanan massal. “Dalam peringatan maulid nabi besok juga masih ada kegiatan khitan massal yang akan dilaksanakan oleh RSI,” terangnya.

Kegiatan kesehatan tersebutpun disambut baik oleh warga, Istanto salah satu peserta pengobatan gratis mengaku, merasa senang dengan adanya kegiatan peringatan maulid nabi yang dibarengi dengan kegiatan pengobatan gratis. Sebab dapat membantu masyarakat yang sudah lanjut usia untuk dibantu kesehatannya.

“Dengan adanya kegiatan ini maka kesehatan warga akan terjamin. Sebab sudah diberi fasilitas kesehatan atas kerjasama panitia maulid nabi dengan RSI,” jelasnya. 

Selain itu, Dia juga berharap agar peringatan maulid nabi yang dibarengi dengan kegiatan bakti sosial bisa dilaksanakan setia tahun. Sebab Kegiatan sosial ini sangat bermanfaat bagi masyarakat. “Semoga saja acara bakti sosial yang dibarengi dengan peringatan maulid nabi bisa dilaksanakan setiap tahun,” terangnya. 




Redaktur    : A. Khoirul Anam
Kontributor: Herry BH