Warta

Rebutan Caleg PPP-PKB Usai

Rabu, 15 Oktober 2008 | 03:51 WIB

Tasikmalaya, NU Online
Aksi perebutan calon legislatif (caleg) antara Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Kabangkitan Bangsa (PKB) dianggap selesai. Caleg atas nama Asep Ahmad Mausul Affandy dari daerah pemilihan Jawa Barat mengaku lebih memilih maju dari PPP.

"Saya telah mengundurkan diri pencalonan dari PKB dan kemudian menentukan pilihan dari PPP dengan urut satu untuk daerah pemilihan Jabar XI. Jadi tidak ada pencalonan ganda seperti yang diberitakan," kata Asep di Tasikmalaya, Selasa (14/10).<>

Asep tidak menampik jika dirinya didaftarkan oleh dua parpol yang berbeda. Namun, pimpinan pondok pesantren terbesar di Tasikmalaya itu menegaskan lebih memilih PPP sebagai sandarannya.

"Prosesnya memang panjang dan saya benar didaftarkan oleh dua partai yang berbeda, tapi proses pendaftaran itu bukan atas kehendak saya melainkan dorongan orang lain. Intinya, mungkin ini sebagai bentuk amanah dari Allah bahwa saya harus maju menjadi caleg demi kemaslahatan umat," tegas Asep.

Seperti diberitakan sebelumnya, pencalonan KH Asep Ahmad Maosul Afandi sempat diklaim oleh dua Partai Besar yakni PKB dan PPP. Kedua partai tersebut mengklaim pencalonan Kiai kharismatik tersebut berasal dari partainya.

Bahkan keduanya menempatkannya Asep pada nomor urut satu, namun berbeda daerah pemilihannya. PKB menempatkanya di dapil Jabar X Yakni Ciamis Kuningan dan Majalengka, sementara PPP di dapil XI. (okz/nam)


Terkait