Warta

Perdana Menteri Inggris Sampaikan Selamat Idul Fitri

Kamis, 2 Oktober 2008 | 07:54 WIB

Jakarta, NU Online
Menyambut perayaan hari raya Idul Fitri 1429 Hijriah, Perdana Menteri Inggris Gordon Brown menyampaikan pesan kepada komunitas Muslim di Indonesia melalui Kedutaan Besar Inggris di Jakarta.

Dalam siaran persnya (30/9), Duta Besar Inggris Martin Hatfull mengatakan, sebagai negara dengan penduduk beragama Islam terbesar di dunia, Indonesia merupakan mitra yang sangat penting bagi pemerintah Inggris.<>

"Dengan senang hati saya mengirimkan ucapan selamat untuk Anda yang merayakan Idul Fitri. Saya memahami Idul Fitri sebagai saat yang istimewa bagi komunitas Muslim di Inggris dan di seluruh dunia,” kata Brown.

Melalui Hatfull, Brown juga menyampaikan pengertiannya yang mendalam atas apresiasi umat Islam terhadap bulan Ramadhan sebagai bulan berkah, bulan bersedekah dan bulan pemusatan spiritual hingga perayaan Idul Fitri.

"Idul Fitri sebagai momen untuk bergembira tetapi juga merupakan hari untuk mensyukuri berkat-berkat yang kita terima setiap hari dalam kehidupan kita. Idul Fitri menjadi momentum untuk berkumpul bersama sahabat dan keluarga, dan mendorong umat Muslim untuk terus melaksanakan ajaran Islam mulai dari bulan Ramadan hingga sepanjang tahun-khususnya ajaran mengenai amal, komunitas, dan sedekah. Nilai-nilai yang dimiliki bersama tersebut tercermin dari kedermawanan yang ditunjukkan oleh Muslim Inggris selama bertahun-tahun dalam membantu mereka yang kurang beruntung diseluruh dunia." papar Brown.

Brown juga menyampaikan, Umat Islam memiliki kontribusi yang sangat penting dalam perkembangan Kerajaan Inggris Raya, dari zaman dahulu hingga sekarang. Ke depan, Brown berharap hubungan baik antara kerajaan Inggris Raya dan negara-negara Muslim dapat berjalan dengan lebih baik.

"Dalam kesempatan yang istimewa bagi komunitas Muslim ini, kita juga dapat bercermin pada besarnya kontribusi Muslim Inggris bagi kehidupan di Inggris selama dekade-dekade yang lalu. Kita semua dapat mengambil pelajaran dari perayaan Idul Fitri," tutup Brown. (min)


Terkait